Konten Media Partner
Di Surabaya Fashion Parade, Arumi dan Irish Bella Kagumi Karya Desainer Sumenep
16 November 2025 9:33 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
Konten Media Partner
Di Surabaya Fashion Parade, Arumi dan Irish Bella Kagumi Karya Desainer Sumenep
Bersama selebriti Irish Bella, Arumi tampil anggun mengenakan busana desainer asal Sumenep, Madura. #publisherstory #beritaanaksurabaya BASRA (Berita Anak Surabaya)

Istri Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, Arumi Bachsin, tampil di panggung runway Surabaya Fashion Parade 2025 yang kini sedang berlangsung di Tunjungan Plaza Surabaya. Bersama selebriti Irish Bella, Arumi tampil anggun mengenakan busana desainer asal Sumenep, Madura.
Arumi Bachsin dan Irish Bella tampil sebagai muse brand fesyen muslim Arinna Hijab Premium.
Kehadiran Arumi dan Irish sebagai simbol dukungan terhadap perkembangan desainer daerah.
βSenang lihat banyak desainer Jawa Timur berpartisipasi di ajang ini. Sekarang fesyen muslim memang lagi maju pesat,β ujar Arumi kepada Basra, di sela perhelatan Surabaya Fashion Parade (SFP) 2025.
Arumi menilai produk daerah mampu bersaing, bahkan semakin diminati masyarakat
β(Brand Arina) Ini langsung diimpor dari Sumenep. Fesyen muslim makin maju, punya keunikan dan style masing-masing. Aku suka karena modelnya enggak monoton dan benar-benar menunjukkan identitas Sumenep,β tuturnya.
Sebagai Ketua Dekranasda Jatim, Arumi konsisten mempromosikan UMKM dan desainer daerah melalui kampanye penggunaan produk lokal.
Baginya, mempertahankan industri fesyen daerah sangat penting, agar pelaku usaha di kabupaten/kota tak tertinggal dari pusat mode di kota besar.
βMudah-mudahan model bisnis seperti ini terus dipertahankan. Kalau semuanya pindah ke kota pusat fesyen, kasihan yang di daerah. Event seperti ini membuka mata bahwa mereka punya kesempatan yang sama dengan mereka yang di kota lebih besar,β tambahnya.
Senada dengan Arumi, Irish Bella menilai karya desainer lokal tak kalah dengan desainer di Jakarta.
"Karya desainer lokal bagus-bagus, tidak kalah dengan desainer Jakarta. Surabaya Fashion Parade menjadi bukti konsistennya desainer lokal," ujar Irish.
Berbeda dari gaya modest wear konvensional, Arinna Premium Hijab menampilkan koleksi yang diberi nama 'Kaleah Series', yang memadukan keanggunan abadi dengan nuansa edgy dan ciri khas Arinna Premium Hijab yang elegan.
Koleksi terbaru ini menonjolkan permainan cutting (potongan) dan layer pada kain, menciptakan siluet dinamis yang kaya tekstur tanpa mengorbankan esensi kesopanan (modesty). Meskipun hadir dengan tampilan yang berani, setiap desain tetap memperhatikan keanggunan alami perempuan yang mengenakannya.
Pilihan palet warna untuk koleksi kali ini difokuskan pada warna-warna timeless (abadi) dan elegant dengan sentuhan yang bold. Penggunaan warna-warna yang kuat dan kaya memastikan koleksi ini menjadi statement di panggung catwalk, juga mudah diadaptasi dan relevan dalam berbagai kesempatan.
