Konten Media Partner

Hati-hati, Usus yang Kotor Bisa Picu Munculnya Masalah Kulit

7 Juli 2025 14:26 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Konten Media Partner
Hati-hati, Usus yang Kotor Bisa Picu Munculnya Masalah Kulit
Banyak yang percaya jika pencernaan yang bermasalah bisa menimbulkan masalah pada kulit, seperti kulit kusam, berjerawat. #publisherstory #beritaanaksurabaya
BASRA (Berita Anak Surabaya)
Pakar aesthetic di Surabaya dr Indri Buchari. Foto: Masruroh/Basra
zoom-in-whitePerbesar
Pakar aesthetic di Surabaya dr Indri Buchari. Foto: Masruroh/Basra
Usus yang kotor bisa menyebabkan munculnya jerawat? Banyak yang percaya jika pencernaan yang bermasalah bisa menimbulkan masalah pada kulit, seperti kulit kusam, berjerawat, bahkan susah sembuh meskipun sudah pakai skincare mahal. Benarkah demikian?
"Kalau ada gangguan di organ pencernaan, seperti usus, maka bisa menimbulkan masalah kulit ya seperti jerawat. Selain itu juga bisa menyebabkan kulit kusam," ungkap pakar aesthetic di Surabaya dr Indri Buchari, saat ditemui Basra disela acara 'Round Table Discussion' yang digelar Chensora, Minggu (6/7) sore.
Indri melanjutkan, usus kotor dapat mengakibatkan jerawat terjadi akibat pola makanan yang tidak sehat yang memicu timbulnya jerawat.
Round Table Discussion yang digelar Chensora mempertemukan sejumlah dokter di Jawa Timur.
"Karena makanan yang tidak sehat seperti makanan yang tinggi lemak, tinggi gula, menjadi pemicu timbulnya jerawat. Sehingga kandungan-kandungan dalam makanan yang tidak sehat akan lebih baik di buang atau di detoksifikasi," terangnya.
Indri menuturkan, dalam proses detoksifikasi usus disarankan mengonsumsi makanan-makanan yang lebih sehat.
"Pola makanan yang tidak sehat sebelumnya, seperti kurang mengkonsumsi serat hingga kurang minum air putih harus diganti dengan makanan yang lebih sehat sehingga risiko untuk timbulnya jerawat akan lebih sedikit," jelasnya.
Round Table Discussion sendiri mempertemukan puluhan dokter dari sejumlah kota di Jawa Timur, seperti Surabaya, Sidoarjo, hingga Blitar. Mereka berasal dari berbagai disiplin ilmu kedokteran.
Acara ini bertujuan untuk mengenalkan dan memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga kesehatan usus, salah satu caranya melalui detoksifikasi.
Trending Now