Konten Media Partner
Kini Hanya Ada 3 Operator Seluler, Bagaimana Kecepatan Internet di Indonesia?
5 Mei 2025 14:02 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Konten Media Partner
Kini Hanya Ada 3 Operator Seluler, Bagaimana Kecepatan Internet di Indonesia?
Dengan adanya merger dua perusahaan telekomunikasi ini, lantas bagaimana dengan kecepatan internet di Indonesia. #publisherstory #beritaanaksurabayaBASRA (Berita Anak Surabaya)

Peta kompetisi industri telekomunikasi di tanah air berubah. Yang tadinya ada empat operator seluler, kini menjadi tiga operator seluler. Ini setelah adanya merger XL dan Smartfren.
Dua perusahaan telekomunikasi tersebut menyatu menjadi perusahaan bernama XLSmart. Dengan adanya merger dua perusahaan telekomunikasi ini, lantas bagaimana dengan kecepatan internet di Indonesia.
"Konsumen tentunya akan mendapatkan layanan yang lebih baik setelah adanya merger. Sebab memiliki kapasitas lebih besar dan spektrum lebih banyak, yang membuat internet yang lebih cepat dan akselerasi 5G secara lokal," terang Direktur dan Chief Regulatory Officer XLSmart Merza Fachys, saat temu media di Surabaya, belum lama ini.
Merza menyebut dengan hanya ada tiga operator seluler juga akan membuat industri telekomunikasi menjadi lebih sehat. Termasuk membuat kompetisi yang lebih baik dan juga membuat transformasi digital lebih mudah dan cepat dicapai.
"Cukup ideal dengan hanya 3 operator seluler. Kompetisi menjadi lebih sehat," tegasnya.
Selain itu, industri telekomunikasi juga diharapkan jauh lebih fokus untuk peningkatkan kualitas. Konsumen akan diuntungkan, termasuk dengan jangkauan yang lebih luas.
