Konten Media Partner

5 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Jalur Bojonegoro-Ngawi

26 Mei 2025 17:08 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Konten Media Partner
5 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Jalur Bojonegoro-Ngawi
Diduga bus yang tiba-tiba berhenti menurunkan penumpang, mengakibatkan lima kendaraan di belakangnya tidak sempat melakukan pengereman sehingga saling bertabrakan. #publisherstory #beritabojonegoro
Berita Bojonegoro
Kendaraan yang terlibat kecelakaan lalu lintas beruntun di Jalan Raya Bojonegoro-Ngawi, turut Desa Ngraho, Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro. Senin (26/05/2025) (Aset: Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Kendaraan yang terlibat kecelakaan lalu lintas beruntun di Jalan Raya Bojonegoro-Ngawi, turut Desa Ngraho, Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro. Senin (26/05/2025) (Aset: Istimewa)
Bojonegoro - Lima kendaraan terlibat Kecelakaan lalu lintas beruntun di Jalan Raya Bojonegoro-Ngawi, turut Desa Ngraho, Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Senin (26/05/2025) pukul 08.10 WIB.
Diduga karena bus yang tiba-tiba berhenti mendadak untuk menurunkan penumpang, mengakibatkan lima kendaraan di belakangnya tidak sempat melakukan pengereman sehingga saling bertabrakan.
Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian tersebut. Namun kelima kendaraan yang terlibat kecelakaan tersebut mengalami kerusakan material.
Kelima kendaraan yang terlibat kecelakaan tersebut yaitu mobil Toyota Innova nomor polisi S 1442 ES, yang dikemudikan Agus Surjono (63), warga Desa Rengel RT 009 RW 004, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban; kontra mobil Toyota Avanza nomor polisi K 1228 KN, yang dikemudikan Setyowati (39), warga Desa Balun RT 003 RW 011, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, kontra sepeda motor Honda Supra 125 nomor polisi AE 2813 JAB, yang dikendarai Purnomo, warga Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi.
Kemudian truk tangki air nomor polisi AE 8121 UK, yang dikemudikan Jhorgie Ikbal Bagus P (26), warga Desa Jambangan RT 005 RW 008, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi dan truk nomor polisi S 8614 A, yang dikemudikan Bayu Syaifudin (22), warga Desa Sekaran RT 004 002, Kecamatan Kasiman, Kabupaten Bojonegoro.
Kepala Unit Penegakan Hukum (Kanit Gakum) Satuan Lalu-lintas (Sat Lantas) Polres Bojonegoro, Inspektur Dua (Ipda) Septian Nur Pratama, menjelaskan bahwa berdasarkan keterangan saksi-saksi di tempat kejadian perkara (TKP), kronologi kejadian tersebut bermula pada awalnya beberapa kendaraan berjalan dari arah utara ke selatan beriringan.
β€œSesampai di TKP ada kendaraan bus yang tidak diketahui identitasnya tiba-tiba berhenti untuk menurunkan penumpang,” kata Ipda Septian Nur Pratama.
Saat itu, mobil Toyota Innova yang tepat berada di belakang bus melakukan pengereman dan berhenti, diikuti mobil Toyota Avanza, sepeda motor, truk tangki air. Namun truk nomor polisi S 8614 A, yang dikemudikan Bayu Syaifudin, yang berada paling belakang, tidak sempat melakukan pengereman sehingga langsung membentur bagian belakang tangki air dan mendorong mobil yang berada di depannya, sehingga terjadilah kecelakaan beruntun.
β€œTidak ada korban jiwa maupun luka-luka. Namun menyebabkan kerugian material pada beberapa kendaraan.” tutur Ipda Septian Nur Pratama.
Saat ini kejadian laka lantas tersebut ditangani oleh Sat Lantas Polres Bojonegoro. (red/imm)
Penulis: Tim Redaksi
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Story ini telah di-publish di: https://beritabojonegoro.com
Trending Now