Konten Media Partner
Vodeo: Pengambilan Api Abadi Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348
20 Oktober 2025 11:51 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Konten Media Partner
Vodeo: Pengambilan Api Abadi Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348
Prosesi pengambilan api abadi ini dipimpin oleh Juru Kunci Kayangan Api bersama Kepala Desa Sendangharjo, dan Camat Ngasem. #publisherstory #beritabojonegoroBerita Bojonegoro
Bojonegoro - Puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro (HJB) ke-348 tahun 2025, diawali dengan Prosesi Pengambilan Api Abadi di lokasi objek Wisata Kayangan Api, di Desa Sendangharjo, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Minggu (19/10/2025).
Prosesi pengambilan api abadi ini dipimpin oleh Juru Kunci Kayangan Api bersama Kepala Desa Sendangharjo, dan Camat Ngasem, didampingi oleh seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Ngasem dan sejumlah penari atau waranggana, serta pembawa rontek atau panji-panji.
Setelah api abadi diambil oleh Juru Kunci Kayangan Api, selanjutnya obor api diserahkan kepada Kepala Desa Sendangharjo, dan kepada Kepala Desa Sendangharjo, diserahkan kepada Camat Ngasem.
Kemudian obor Api Abadi tersebut diarak menuju pintu keluar Kayangan Api, diiringi oleh puluhan pengiring yang memakai pakaian adat dari para Kepala Desa se-Kecamatan Ngasem beserta istri, dan diringi pembawa rontek dan penampilan kesenian waranggana tayub.
Selanjutnya obor api diserahkan kepada petugas pembawa obor atau pelari dari Polres, diiringi komunitas Sepeda Onthel, untuk dikirab atau dibawa menuju Bakorwil Bojonegoro untuk selanjutnya disemayamkan Pendopo Malowopati Pemkab Bojonegoro.
Setelah tiba di Bakorwil Bojonegoro, obor api abadi untuk sementara disemayamkan di Bakorwill Bojonegoro. Dan pada sekitar pukul 19.00 WIB, api abadi akan disemayamkan di Pendopo Malowopati Pemkab Bojonegoro. (red/imm)
Reporeter: Tim Redaksi
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Story ini telah di-publish di: https://beritabojonegoro.com
