Konten dari Pengguna
Kebun Raya Bogor, Tempat Wisata yang Pas untuk Akhir Pekan
2 November 2021 11:41 WIB
·
waktu baca 3 menit
Kiriman Pengguna
Kebun Raya Bogor, Tempat Wisata yang Pas untuk Akhir Pekan
Kebun Raya Bogor atau Bogor Botanical Garden merupakan Lembaga konservasi eksitu dan wisata alam yang menyediakan spot-spot menarik untuk menambah wawasan mengenai tanaman. #userstoryDianti Maharani
Tulisan dari Dianti Maharani tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Kebun Raya Bogor atau Bogor Botanical Garden merupakan Lembaga konservasi eksitu yang melindungi spesies tumbuhan langka yang terancam punah. Selain itu, Kebun Raya Bogor juga merupakan tempat wisata alam yang menyediakan spot-spot menarik yang juga dapat menambah wawasan mengenai tanaman. Sangat cocok untuk kamu yang suka tanaman. Udara yang segar dan suasana yang tenang sangat cocok untuk melepas penat setelah terus-menerus bekerja. Kamu juga dapat menikmati alam dengan mengelilingi kebun raya dengan menyewa sepeda.
Kebun Raya Bogor itu sendiri dikelola oleh pihak swasta yang memiliki kemampuan untuk mengeksplotasi potensi kebun raya di era kekinian ini. Dengan itu, tempat wisata alam ini dapat dikelola untuk mengoptimalkan potensi fungsi wisata dan Pendidikan.
Apa yang Menarik dari Kebun Raya Bogor?
Kebun Raya Bogor itu sendiri berada di tengah-tengah kota Bogor. Lokasinya sangat strategis. Pengunjung dari luar kota tidak perlu khawatir tersesat karena ketika memasuki kota, Kebun Raya Bogor sudah bisa terlihat.
Tarif masuk ke Kebun Raya Bogor ini relatif murah loh. Cukup mengeluarkan uang sekitar Rp 16 ribu saja kamu bisa menikmati seluruh spot yang ada di sana. Jangan lupa membawa kamera karena ada banyak sekali spot foto menarik. Tersebar luas berbagai macam taman di sana. Setiap taman memiliki keunikan masing-masing serta spesies tanaman yang beragam dan dapat menambah wawasan. Cocok sekali untuk kalian yang pencinta tanaman.
Yang menariknya dari Kebun Raya Bogor, ternyata spesies bunga anggrek terbesar di dunia ada di sini loh. Koleksi botani yang banyak dan beragam inilah yang membuat udara menjadi sejuk dan bersih. Pemandangannya juga sangat memuaskan mata.
Tempat wisata ikon Bogor ini sangat luas loh. Tercatat seluas 85 hektare. Jadi, bisa menampung banyak pengunjung. Tentu saja, Kebun Raya Bogor tidak pernah sepi pengunjung, apalagi di akhir pekan. Mulai dari turis sampai warga Bogor pun tidak bosan berkunjung ke sini. Tidak heran jika kalian menemukan banyak pengunjung dari mancanegara. Warga Bogor juga kerap menghabiskan akhir pekan di Kebun Raya Bogor untuk berolahraga, piknik, atau sekadar menghirup udara segar. Tempat wisata ini sangat cocok dikunjungi bersama keluarga untuk quality time.
Pengunjung disuguhkan dengan udara segar yang sangat cocok untuk melepas penat dari pekerjaan. Sejauh mata memandang terlihat pemandangan yang hijau dengan sentuhan warna-warni dari berbagai macam bunga. Lingkungan yang asri dan tenang sangat cocok untuk dinikmati bersama keluarga.
Jika lelah berjalan, kamu bisa menggunakan fasilitas rental. Salah satunya adalah sepeda. Kamu bisa bersepeda mengelilingi kebun raya selama satu jam dengan harga Rp 25 ribu saja. Jika lelah menggoes, ada fasilitas rental lain seperti shuttle bus dan golf car. Kamu bisa berkeliling dengan duduk santai.
Kebun Raya Bogor juga memiliki banyak spot foto yang menarik dan juga dapat dijadikan objek fotografi. Dengan area yang sangat luas juga, Kebun Raya Bogor dapat dijadikan venue untuk berbagai macam acara seperti acara music, olahraga, pernikahan, dsb. Kebun Raya Bogor juga dapat dijadikan tempat untuk photoshoot karena keindahan alamnya. Terlebih kaum gen Z yang sangat suka berfoto untuk diunggah ke media sosial mereka.
Untuk kamu yang bingung mau ke mana saat akhir pekan, Kebun Raya Bogor adalah jawabannya. Maksimalkan hari libur kamu dengan berkunjung ke sini.

