Konten Media Partner

ASTON dan Dinas LHK Kalbar Tanam 13 Bibit Pohon di Hutan Kota Pontianak

7 Oktober 2023 16:48 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Konten Media Partner
ASTON dan Dinas LHK Kalbar Tanam 13 Bibit Pohon di Hutan Kota Pontianak
ASTON Hotel Pontianak dan Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Kalbar tanam 13 bibit pohon di kawasan hutan Kota Pontianak. #publisherstory #hipontianak
HiPontianak
ASTON Hotel Pontianak Tanam 13 Bibit Pohon. Foto: Dok. ASTON Hotel Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
ASTON Hotel Pontianak Tanam 13 Bibit Pohon. Foto: Dok. ASTON Hotel Pontianak
Hi!Pontianak - ASTON Hotel Pontianak dan Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Kalimantan Barat tanam 13 bibit pohon di kawasan hutan Kota Pontianak. Penanaman bibit pohon Matoa dan Pohon Pulai tersebut sebagai rangkaian dari peringatan HUT ke-13 ASTON Pontianak Hotel.
"Kami sangat menyambut baik kegiatan penanaman pohon yang dilakukan oleh Hotel ASTON di kawasan Galeri Hasil Hutan. Karena galeri ini sangat baru sekali diresmikan, jadi tentunya masih banyak hal-hal yang perlu dilengkapi, dan semoga ke depannya Hotel ASTON bisa berkolaborasi lagi," ujar Kepala Bidang Rehabilitasi dan Pemberdayaan Masyarakat Dinas LHK Provinsi Kalbar, Setiyo Haryani.
Menurutnya, penanaman pohon ini tidak sembarangan dalam menentukan jenis dan letak tanaman, mengingat kawasan tersebut adalah gambaran hutan Kalimantan Barat, dengan kondisi tanah yang berbeda-beda.
"Kita berharap pohon yang ditanam itu tumbuh dan berkembang agar di kemudian hari kita punya kenangan terhadap pohon tersebut. Tanaman yang ditanam tadi cukup bagus untuk tumbuh di kawasan ini," tambah Setiyo Haryani.
Hal senada diungkapkan General Manager ASTON Pontianak, Anto W Soemartono yang mengaku kegiatan tanam bibit pohon tersebut bukan kali pertama dilakukan, sebelumya sudah pernah di depan Rumah Radakng pada tahun 2011. "Dulu kita pernah menanam Pohon Trembesi di sana, dan begitu melihatnya sekarang, pohon tersebut sudah tinggi. Ada rasa kebahagiaan tersendiri," ungkap Anto.
Diharapkan, kawasan Galeri Hasil Hutan ini akan menjadi penyejuk di tengah Kota Pontianak, dan semakin banyak masyarakat yang ikut merawat serta melestarikan lingkungan yang ada di dalamnya. Anto juga berkesempatan mencicipi Madu Kelulut langsung dari sarangnya yang berada di kawasan Galeri Hasil Hutan, menambah keunikan pengalaman tersebut.
Trending Now