Konten Media Partner

Bupati Kubu Raya Libatkan Bank Kalbar dan BCA di Pusat Kuliner Serdam

21 Desember 2025 16:04 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Konten Media Partner
Bupati Kubu Raya Libatkan Bank Kalbar dan BCA di Pusat Kuliner Serdam
Bank Kalbar dan Bank BCA, menyalurkan bantuan berupa pengadaan tenda usaha melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) untuk Pusat Kuliner Serdam. #publisherstory #hipontianak
HiPontianak
Bank Kalbar dan Bank BCA menyalurkan bantuan berupa pengadaan tenda usaha melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) untuk Pusat Kuliner Serdam pada Sabtu malam, 20 Desember 2025. Foto: Ade Mirza/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Bank Kalbar dan Bank BCA menyalurkan bantuan berupa pengadaan tenda usaha melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) untuk Pusat Kuliner Serdam pada Sabtu malam, 20 Desember 2025. Foto: Ade Mirza/Hi!Pontianak
Hi!Pontianak - Sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di kawasan Jalan Sungai Raya Dalam, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, baru saja mendapatkan angin segar karena dua institusi perbankan besar, yaitu Bank Kalbar dan Bank BCA, menyalurkan bantuan berupa pengadaan tenda usaha melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) pada Sabtu malam, 20 Desember 2025.
Foto bersama di salah satu stand di Pusat Kuliner Serdam. Foto: Ade Mirza/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Foto bersama di salah satu stand di Pusat Kuliner Serdam. Foto: Ade Mirza/Hi!Pontianak
Penyerahan bantuan ini dilakukan secara simbolis bertepatan dengan momentum peresmian Pusat Kuliner Serdam. Bank Kalbar tercatat menyerahkan bantuan senilai Rp90.250.000 untuk pengadaan puluhan unit tenda UMKM yang seragam, sedangkan Bank BCA turut berkontribusi dalam melengkapi fasilitas sarana berdagang bagi pelaku UMKM di sana.
Langkah ini diharapkan dapat menciptakan kawasan niaga yang lebih rapi, estetik, dan nyaman bagi pengunjung yang ingin kulineran.
Penulis: Ade Mirza
Trending Now