Konten Media Partner
Jalan Rusak, Warga Entikong Terpaksa Gunakan Ojek Motor untuk Bawa Jenazah
4 November 2025 12:16 WIB
Β·
waktu baca 1 menit
Konten Media Partner
Jalan Rusak, Warga Entikong Terpaksa Gunakan Ojek Motor untuk Bawa Jenazah
Kondisi jalan rusak parah di Entikong memaksa warga mengantarkan jenazah menggunakan sepeda motor karena ambulans tidak dapat melintas akibat jalan berlumpur dan licin. #publisherstory #hipontianakHiPontianak

Hi!Pontianak - Kondisi infrastruktur jalan yang rusak parah di Dusun Badat Lama, Desa Suruh Tembawang, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau, membuat warga harus menghadapi situasi memprihatinkan.
Akibat jalan yang berlumpur dan licin setelah diguyur hujan, mobil ambulans tidak mampu mencapai lokasi. Warga akhirnya terpaksa mengantarkan jenazah salah satu warga menggunakan sepeda motor (ojek) melewati jalan tanah yang becek dan sulit dilalui.
Menurut keterangan warga, jalan menuju dusun tersebut masih berupa tanah liat. Saat musim hujan, jalur itu berubah menjadi lumpur tebal sehingga kendaraan roda empat kerap terjebak dan tidak bisa melintas.
βAmbulans tidak bisa masuk karena jalan rusak parah dan licin. Jadi kami terpaksa menggunakan motor untuk membawa jenazah,β ujar salah satu warga seperti dikutip dari unggahan akun Kabar Kalbar di Facebook.
Peristiwa ini menyoroti sulitnya akses transportasi bagi masyarakat di wilayah perbatasan seperti Entikong. Warga berharap pemerintah daerah segera memperbaiki infrastruktur jalan agar kejadian serupa tidak kembali terulang.
βKami berharap jalan segera diperbaiki, bukan hanya untuk mengantar jenazah, tapi juga untuk warga yang sakit dan aktivitas sehari-hari,β tambah warga lainnya.
Penulis: Ade Mirza
