Konten Media Partner

Kerajinan Kertas Sembahyang Perajin Kubu Raya Tembus Pasar Malaysia

4 Oktober 2025 14:44 WIB
Β·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Konten Media Partner
Kerajinan Kertas Sembahyang Perajin Kubu Raya Tembus Pasar Malaysia
Perajin kertas sembahyang di Kubu Raya sukses merintis usahanya hingga menembus pasar Malaysia. Baru 6 bulan berjalan, ia kebanjiran pesanan jelang festival kue bulan. #publisherstory #hipontianak
HiPontianak
Aphink, salah satu perajin pelipat kertas sembahyang di Kubu Raya. Foto: Rabiansyah/Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Aphink, salah satu perajin pelipat kertas sembahyang di Kubu Raya. Foto: Rabiansyah/Hi!Pontianak
Hi!Pontianak - Jelang festival kue bulan, Aphink, salah satu perajin pelipat kertas sembahyang di Kubu Raya mengaku kebanjiran orderan. Hal itu ditekuni nya selama 6 bulanan, bahkan kertas yang dibuatnya tembus hingga ke Malaysia.
β€œBeberapa pekan sebelum perayaan kue bulan, aktivitas melipat dan membentuk kertas sembahyang sudah dilakukan sehingga saat 6 Oktober sudah selesai,” kata Aphink, Sabtu 4 Oktober 2025.
Ia mengaku, sudah menekuni hal ini beberapa bulanan. Usaha ini dimulai saat dirinya rutin melipat kertas sembahyang yang digunakan sendiri. Kemudian dilirik oleh rekan dan sahabat yang meminta untuk dibuatkan kerajinan serupa.
β€œBaru 5 bulan sih karena kawan liat bagus dan minta buatkan jadi saya coba buat. Sampai sekarang pesanan juga beragam, sampai ke Malaysia,” tambahnya.
Untuk harga sendiri, ia menyebut bervariasi dari tingkat kesulitan hingga bentuk yang diinginkan serta bahan baku yang sulit didapatkan. Hal ini merupakan salah satu tradisi masyarakat Tionghoa ketika hari besar tiba.
Trending Now