Konten Media Partner

PDAM Pontianak Targetkan 92 Persen Warga Dapat Akses Air Leding di 2029

3 Oktober 2025 16:40 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Konten Media Partner
PDAM Pontianak Targetkan 92 Persen Warga Dapat Akses Air Leding di 2029
PDAM Pontianak menargetkan 92 persen warga dapat akses air leding di tahun 2029. #publisherstory #hipontianak
HiPontianak
PDAM Pontianak Targetkan 92 Persen Warga Pontianak Dapat Akses Air Leding di 2029. Foto: Ade Mirza/ Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
PDAM Pontianak Targetkan 92 Persen Warga Pontianak Dapat Akses Air Leding di 2029. Foto: Ade Mirza/ Hi!Pontianak
Hi!Pontianak - Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono melantik dan mengambil sumpah 3 pejabat Dewan Pengawas Perumda Air Minum Tirta Khatulistiwa Periode 2025-2029, di Aula Perumda Air Minum Tirtha Khatulistiwa, Jalan Imam Bonjol, Pontianak Selatan. Jumat 3 Oktober 2025. Edi menyebut jika di tahun 2029 akan ditargetkan sebanyak 92 persen akan merealisasikan air leding untuk masyarakat Kota Pontianak.
β€œTugas dan Fungsi Dewan Pengawas (Dewas) adalah jembatan antara Direksi dan Pemerintah Kota Pontianak untuk mengawasi dan memonitor proses kerja dari Direksi PDAM Kota Pontianak dari berbagai faktor, mulai dari anggaran, kenyamanan, dan pelayanan yang bersangkutan dengan air bersih yang kita harapkan bersinergi untuk meningkatkan pelayanan kualitas PDAM Kota Pontianak,” jelas Edi Rusdi Kamtono.
Pesan khusus untuk PDAM Kota Pontianak agar tetap berkomitmen, baik integritas, dan terus menjaga agar PDAM Kota Pontianak tetap menjadi PDAM yang di cintai oleh masyarakat Kota Pontianak.
β€œTarget utama di tahun 2025 yaitu bisa menurunkan angka kebocoran seperti kehilangan air dan merapikan manajemen pada PDAM Kota Pontianak, hingga bisa mencapai di angka 97 persen di tahun 2029 agar semua masyarakat ke depan menggunakan air bersih dari PDAM Kota Pontianak,” ujarnya.
Diketahui PDAM Kota Pontianak ini sebenarnya sudah masuk jajaran 10 PDAM terbaik seluruh Indonesia. Dalam hal pendapatan PDAM Kota Pontianak selalu mendapatkan keuntungan sehingga dapat berkontribusi untuk APBD Kota Pontianak pada tahun 2024 hingga 17 miliar.
β€œDi tahun 2026 PDAM Kota Pontianak akan mulai melakukan pembayaran ataupun mencicil investasi yang sedang di kerjakan yaitu IPAL di Nipah Kuning dengan anggaran sebesar 120 miliar program ini akan dilaksanakan pada bulan November sudah berproduksi,” pungkasnya.
Penulis: Ade Mirza
Trending Now