Konten Media Partner
Unek-unek Pemilik Galeri di Sungai Kakap, Banyak Busana Pengantin Terendam Air
9 Desember 2025 12:05 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Konten Media Partner
Unek-unek Pemilik Galeri di Sungai Kakap, Banyak Busana Pengantin Terendam Air
Pemilik galeri busana pengantin di Kubu Raya, Kalbar, menyampaikan unek-uneknya karena banyak baju baru yang terendam air imbas banjir. #publisherstory #hipontianakHiPontianak

Hi!Pontianak - Je Wedding, pemilik galeri busana pengantin di Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, menyampaikan unek-uneknya sebagai pebisnis yang menghadapi tantangan berat saat banjir rob melanda baru-baru ini.
Pada sebuah video yang diunggah di akun Instagram @je_wedding pada Senin, 8 Desember 2025, kedua pemilik memperlihatkan kondisi rumahnya yang terendam banjir, termasuk koleksi busana-busana pengantin yang juga ikut kemasukan air.
Bahkan banyak baju baru yang menjadi korban, padahal koleksi tersebut hendak dipakai para calon pengantin untuk melakukan fitting baju di waktu minggu ini. Baju baru itu masih terbungkus plastik dan kemasukan air hampir seluruhnya.
Video tersebut sekaligus menjadi bukti untuk ditunjukkan kepada para calon pengantin yang merasa tidak percaya bahwa rumah sang pemilik galeri terendam banjir, beserta dengan koleksi busana pengantinnya.
"Bukan kamek live karena ape. Biar pengantin kamek tau, die hanya pengennye fitting terus. Yang mau fitting tapi ndak percaya bahwa sini ni banjir, die tu tak cayak," ucap sang pemilik galeri dengan emosi.
