Agrinas Pangan Nusantara Gandeng UGM Kembangkan Benih Padi Berkualitas Tinggi
14 Mei 2025 19:47 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Agrinas Pangan Nusantara Gandeng UGM Kembangkan Benih Padi Berkualitas Tinggi
Agrinas Pangan Nusantara akan bekerja sama dengan UGM untuk mengembangkan riset bibit padi.kumparanBISNIS

Pria yang akrab disapa Tiko menyebut riset benih menjadi kunci penting dalam meningkatkan hasil panen. Untuk itu, Agrinas akan menjalin kerja sama dengan Universitas Gadjah Mada (UGM) guna mengembangkan riset bibit padi. Kerja sama ini juga merespons tantangan sempitnya lahan pertanian di Indonesia.
"Kita tahu bahwa pertanian khususnya padi di Indonesia saat ini sangat kecil-kecil lahannya, pertanian ini sekarang ada 1,4 hektare hingga 1,5 hektare. Kemudian kita sudah lama meninggalkan riset bibit, Alhamdulillah hari ini ada dari UGM," ujar Tiko dalam Launching PT Agrinas Pangan Nusantara (Persero) di Pos Bloc Jakarta, Rabu (14/5).
Lebih lanjut, ia menyoroti rendahnya tingkat mekanisasi di sektor pertanian nasional. Ketertinggalan dalam hal teknologi, menurutnya, membuat produktivitas Indonesia masih jauh di bawah potensinya. Dia mencontohkan transformasi yang dilakukan BUMN lain seperti PT Perkebunan Nusantara (PTPN) yang perlu dicermati.
"Tadi kita bicara panjang mengenai PTPN SugarCo, bagaimana untuk meningkatkan produktivitas per hektare ini memang perlu effort yang menyeluruh," katanya.
Tiko juga menekankan pengembangan riset benih oleh perusahaan negara ini merupakan langkah awal menuju sistem pertanian yang lebih modern dan berdaya saing.
"Makanya penting hari ini nanti ada MoU dengan UGM, untuk melanjutkan yang dulu di zaman Presiden Soeharto. Kita punya riset benih yang maju, harusnya kita juga sebagai negara seperti Indonesia, punya riset benih yang berkelas tinggi," ujar dia.
