KB Bank Targetkan NPL Turun ke 7,5% di Akhir 2025, Fokus Jaga Kualitas Kredit
6 Oktober 2025 15:11 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
KB Bank Targetkan NPL Turun ke 7,5% di Akhir 2025, Fokus Jaga Kualitas Kredit
KB Bank menargetkan kredit macet bisa ditekan lebih dalam tahun ini.kumparanBISNIS

PT Bank KB Indonesia Tbk (KB Bank) menargetkan kredit macet bisa ditekan lebih dalam tahun ini. Setelah sempat mencatat rasio non-performing loan (NPL) di kisaran dua digit, manajemen optimistis tren penurunan akan berlanjut hingga akhir 2025.
Direktur KB Bank Henry Sawali mengatakan, posisi NPL gross per Juni 2025 masih sekitar 10 persen. Namun, ia yakin angka itu bisa turun ke 7,5 persen seiring langkah perbaikan yang terus dijalankan.
βPada dasarnya kita itu akan terus turunkan NPL. NPL itu jadi target utama kita, dan harapannya sampai akhir tahun bisa masuk di sekitaran 7,5 persen,β ujar Henry di Hotel Ambhara Blok M, Senin (6/10).
Henry menjelaskan, berbagai strategi ditempuh untuk memperbaiki kualitas aset. Antara lain lewat penagihan langsung ke debitur, penjualan kredit bermasalah secara massal, hingga lelang aset yang tak lagi bisa direstrukturisasi.
Menurutnya, lelang menjadi langkah realistis bagi aset atau debitur yang sudah tak bisa diselamatkan. Dengan cara itu, KB Bank berharap perbaikan kualitas kredit bisa lebih cepat.
Di sisi lain, Direktur Utama KB Bank Kunardy Darma Lie menegaskan, arah bisnis bank tak sekadar memperbesar penyaluran kredit. Ia ingin pertumbuhan kredit tetap berkualitas dan tidak menciptakan beban baru di NPL.
βKalau kita hanya fokus pada pertumbuhan kredit, saya tidak mau kredit yang tidak bagus juga masuk ke KB Bank ini. Jadi fokusnya adalah kualitas kredit yang baik dan sehat,β kata Kunardy.
Hingga semester I-2025, KB Bank menyalurkan kredit sebesar Rp 43,20 triliun, tumbuh 4,04 persen dibanding periode sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp 41,52 triliun.
Kinerja keuangan juga ikut membaik. Laba bersih tercatat Rp 389 miliar, didukung peningkatan pendapatan bunga bersih dengan Net Interest Margin (NIM) 1,33 persen serta efisiensi operasional.
Dari sisi profitabilitas, KB Bank mencatat perbaikan signifikan. Return on Assets (ROA) naik ke 1,27 persen dan Return on Equity (ROE) menembus 17,94 persen, berbalik positif dibanding periode sebelumnya.
