Paylater Ubah Pola Belanja Online di Indonesia, Apa Saja Keuntungannya?

30 Agustus 2025 10:00 WIB
ยท
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Paylater Ubah Pola Belanja Online di Indonesia, Apa Saja Keuntungannya?
Paylater bisa diabaratkan pisau lipat. Penggunaan bertangungjawab bisa memberi manfaat, tetapi bisa menyulitkan jika digunakan tanpa pertimbangan. Cek kemudahannya di sini!
kumparanBISNIS
Ilustrasi metode pembayaran paylater. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi metode pembayaran paylater. Foto: Shutterstock
Metode pembayaran paylater merupakan alat multifungsi yang menggabungkan kepraktisan dompet digital dan fleksibilitas kartu kredit.
Ya, layaknya pisau lipat pecinta alam, di satu sisi, paylater bisa mempermudah proses belanja tanpa repot membawa uang tunai atau khawatir soal saldo tabungan. Namun, platform ini juga harus digunakan dengan bijak agar tidak menimbulkan masalah di kemudian hari.
Fenomena menggunakan paylater pun kian populer di Indonesia terutama di kalangan muda yang gemar belanja online. Lalu, kenapa metode ini begitu populer? Apa yang membuatnya semakin dipilih dibandingkan metode lainnya?

1. Kemudahan Akses Layanan Keuangan

Paylater jadi solusi bagi masyarakat yang belum memiliki akses ke kartu kredit. Pasalnya, tidak semua orang bisa mendapatkan kartu kredit karena persyaratannya yang cukup ketat.
Calon pengguna perlu memberi info soal minimal pendapatan bulanan dan riwayat kredit yang baik. Layanan paylater pun cenderung lebih mudah diakses karena syaratnya lebih ringan: hanya memerlukan KTP dan akun belanja di e-commerce.
Dengan hadirnya paylater, banyak konsumen merasakan manfaat pembayaran cicilan tanpa harus melalui proses yang rumit tersebut. Ini juga memberikan peluang bagi pelaku usaha untuk meningkatkan penjualan karena konsumen lebih nyaman bertransaksi dengan paylater.
Contohnya Kredivo, salah satu penyedia layanan paylater. Mereka bahkan menawarkan fitur cicilan bunga rendah mulai dari 1,99 persen saja per bulan dengan limit hingga Rp 50 juta untuk member Premium.
Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi konsumen yang ingin membeli produk premium dengan cara bayar bertahap. Terlebih, tenor yang ditawarkan pun sangat fleksibel hingga 24 bulan, khusus member Premium.

2. Peningkatan Konsumsi Barang dan Jasa

Paylater telah membuka pintu bagi konsumen untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari maupun gaya hidup dengan cara yang lebih fleksibel. Misalnya, seseorang ingin membeli iPhone terbaru tetapi tidak memiliki dana cukup saat itu. Ia dapat memanfaatkan opsi cicilan tanpa kartu kredit. Dengan begitu, keinginan untuk memiliki barang impian tidak lagi tertunda.
Namun, kemudahan ini juga membawa tantangan tersendiri. Beberapa konsumen mungkin terjebak dalam pla belanja impulsif karena merasa tidak langsung membayar.
Penting bagi pengguna untuk selalu mempertimbangkan prioritas kebutuhan agar tidak terjerat utang. Pemahaman yang baik tentang prinsip keuangan pribadi akan sangat membantu menjaga keseimbangan antara kepuasan belanja dan stabilitas finansial.

3. Efisiensi Waktu dan Proses Transaksi

Salah satu keunggulan paylater adalah efisiensi waktu yang ditawarkan. Pengguna tidak perlu lagi repot-repot mengajukan pinjaman bank atau menunggu kartu kredit disetujui.
Semua proses dilakukan secara online, mulai dari registrasi hingga persetujuan kredit, sehingga transaksi dapat diselesaikan kurang dari 24 jam.
Kecepatan ini membuat paylater menjadi pilihan utama bagi konsumen yang menginginkan pengalaman belanja yang praktis dan cepat.
Selain itu, integrasi paylater dengan platform e-commerce memungkinkan pengguna untuk langsung memilih metode pembayaran ini saat checkout, tanpa perlu memasukkan data kartu kredit yang sering kali memakan waktu.
Efisiensi ini tidak hanya menguntungkan konsumen tetapi juga meningkatkan loyalitas pelanggan terhadap platform belanja online. Ditambah lagi bahwa pembayaran tagihan paylater bisa dilakukan secara daring melalui multi-platform. Pengguna juga bisa bayar cicilan Kredivo via aplikasi SeaBank.

4. Ancaman atau Inovasi

Banyak yang bertanya-tanya apakah paylater merupakan inovasi yang menguntungkan atau ancaman bagi kestabilan keuangan masyarakat. Jawabannya tergantung pada bagaimana layanan ini digunakan.
Jika dimanfaatkan dengan bijak, paylater dapat menjadi alat yang membantu konsumen mengelola keuangan mereka dengan lebih baik. Namun, jika digunakan secara berlebihan, risiko utang yang membengkak akan menjadi ancaman nyata.
Karenanya, edukasi kepada masyarakat tentang literasi keuangan sangat diperlukan. Penyedia layanan paylater juga memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa pengguna layanan mereka memahami konsekuensi dari setiap transaksi yang dilakukan.
Dengan begitu, paylater dapat benar-benar menjadi inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat.

5. Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Digital

Paylater berperan penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia. Dengan meningkatnya jumlah transaksi online yang difasilitasi oleh paylater, pelaku UMKM dan e-commerce dapat menjangkau lebih banyak konsumen. Hal ini berdampak positif pada pertumbuhan bisnis mereka serta menciptakan lapangan kerja baru.
Di sisi lain, regulasi yang ketat dari otoritas keuangan diperlukan untuk memastikan bahwa industri paylater tetap sehat dan berkelanjutan. Dengan kombinasi inovasi teknologi dan pengawasan yang tepat, paylater memiliki potensi besar untuk menjadi motor penggerak ekonomi digital di masa depan.
Paylater perlu diakui telah membawa perubahan signifikan dalam pola belanja onlinedi Indonesia. Meskipun menawarkan banyak keuntungan, pengguna tetap harus waspada terhadap konsekuensi yang ada.
Dengan pemahaman yang baik dan penggunaan yang bijak, paylater dapat menjadi alat yang sangat berguna untuk memenuhi kebutuhan sekaligus mengelola keuangan pribadi.
Trending Now