Polling: Jika Tua Nanti, Apakah Kamu Mau Berada di Panti Jompo?
19 Oktober 2025 13:08 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Polling: Jika Tua Nanti, Apakah Kamu Mau Berada di Panti Jompo?
Apakah kamu ingin berada di panti jompo saat tua nanti? Sampaikan jawaban kamu dalam polling kumparan di bawah ini. Berikan juga pendapat kamu dalam kolom komentar. kumparanBISNIS

Daycare lansia kini menjamur di berbagai wilayah. Berbeda dengan Panti Jompo yang lansianya harus menginap, daycare lansia mirip dengan daycare anak-anak. Para lansia datang pagi dan pulang di sore hari, bisa pakai pendamping maupun datang sendiri.
Selain daycare lansia, layanan hunian tetap jangka panjang yakni panti jompo swasta atau lebih sering disebut senior living juga tumbuh.
Layanan ini menawarkan hunian mandiri untuk lansia, ditambah dengan berbagai kegiatan dan layanan premium di dalamnya.
Menjamurnya daycare dan panti jompo tak lepas dari meningkatnya lansia di Indonesia. Lansia di Indonesia diproyeksikan mencapai 65,82 juta orang atau mencapai 20,31 persen dari total penduduk pada 2045.
Biaya layanan lansia swasta bisa jadi tidak bisa dijangkau semua orang. Namun nyatanya pasar dan permintaan akan layanan-layanan ini tetap eksis. Biaya layanan lansia seperti panti jompo pun beragam tergantung kelas, mulai dari Rp 700 ribu hingga Rp 22 juta per bulan.
Lantas, apakah kamu ingin berada di panti jompo saat tua nanti? Sampaikan jawaban kamu dalam polling kumparan di bawah ini. Berikan juga pendapat kamu dalam kolom komentar.
