Rehabilitasi Korban Bencana Sumatera, Wakaf Dapat Bantu Pemulihan Jangka Panjang

5 Desember 2025 18:10 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Rehabilitasi Korban Bencana Sumatera, Wakaf Dapat Bantu Pemulihan Jangka Panjang
Wakaf dapat menjadi sumber pembiayaan jangka panjang untuk pemulihan bencana di Sumatera. Salurkan bantuan kamu melalui Dompet Dhuafa. Cek di sini untuk info lengkapnya.
kumparanBISNIS
Masyarakat terdampak bencana banjir dan longsor di Sumatera. Foto: dok. Dompet Dhuafa
zoom-in-whitePerbesar
Masyarakat terdampak bencana banjir dan longsor di Sumatera. Foto: dok. Dompet Dhuafa
Bencana alam yang melanda Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat, telah membawa dampak luar biasa bagi masyarakat. Data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menunjukkan, korban meninggal dunia akibat banjir dan longsor tersebut mencapai 807 jiwa (per 3 Desember 2025).
Angka ini belum termasuk laporan orang hilang, korban luka-luka, dan ratusan ribu jiwa yang mengungsi. Sementara itu, ribuan rumah dan fasilitas publik seperti jembatan, sarana ibadah, dan fasilitas kesehatan rusak berat.
Hal ini menunjukkan bahwa bencana alam bukan sekadar krisis sementara, melainkan tragedi besar yang meninggalkan beban panjang seperti kehilangan tempat tinggal, sumber penghidupan, akses layanan dasar, hingga rasa aman.
Karenanya, respons darurat sangatlah penting, terutama yang terkait dengan strategi pemulihan dan rehabilitasi jangka panjang.
Untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana di Sumatera, wakaf punya potensi besar sebagai instrumen solidaritas sosial dan kemanusiaan. Bila dikelola dengan baik, wakaf bisa menjadi sumber pembiayaan yang fleksibel dan berkelanjutan.
Wakaf dapat membantu rekonstruksi rumah, pemulihan fasilitas umum, layanan kesehatan, pendidikan, hingga upaya mitigasi dan kesiapsiagaan bencana.

Bantu Masyarakat Terdampak Bencana lewat Dompet Dhuafa

Fasilitas rusak di Sumatera. Foto: dok. Dompet Dhuafa
Lembaga wakaf di Indonesia yang memiliki reputasi baik dan telah terbukti amanah dalam menyalurkan dana wakaf adalah Dompet Dhuafa. Mereka punya peranan penting untuk memastikan bahwa wakaf yang disalurkan tepat sasaran, transparan, dan berdampak nyata.
Dengan dukungan lembaga tepercaya seperti Dompet Dhuafa, wakaf bukan lagi semata amal, tetapi bagian dari strategi pemulihan berkelanjutan dan penguatan solidaritas sosial di tengah krisis.
Berbagai kebutuhan rumah dan layanan dasar yang mendesak mengingatkan kita bahwa bantuan yang sifatnya sekali waktu tidaklah cukup. Butuh mekanisme pembiayaan sosial yang bisa diandalkan, jangka panjang, dan berbasis solidaritas.
Wakaf yang dihimpun dan dikelola secara profesional bisa menjadi solusi sistemik karena dapat membangun kembali kehidupan, memberi harapan bagi korban, serta memperkuat ketahanan komunitas.
Harapannya, wakaf bisa menjadi bagian integral dari upaya penanggulangan dan pemulihan bencana di Indonesia seiring dengan meningkatnya kesadaran kolektif dan dukungan dari masyarakat.
Kamu bisa salurkan wakaf untuk membantu pemilihan masjid terdampak bencana di Sumatera melalui Dompet Dhuafa. Klik di sini untuk informasi selengkapnya.
Trending Now