Foto: Napoli Kalahkan Como di Liga Italia
5 Oktober 2024 11:22 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Foto: Napoli Kalahkan Como di Liga Italia
Foto: Napoli Tumbangkan Como di Liga Italia dengan skor 3-1kumparanBOLA
Napoli kalahkan Como FC pada Serie A Liga Italia 2024/25 di Stadion Diego Armando Maradona, Naples, Italia, Sabtu (5/10) dini hari WIB.
Tim asuhan Antonio Conte itu langsung tampil tancap gas sejak menit awal. Hasilnya Scott McTominay mampu membuka keunggulan pada menit ke-1. Namun jelang turun minum Como mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-43 lewat Gabriel Strefezza. Pada babak pertama skor 1-1.
Di babak kedua Napoli dapat mengubah kedudukan lewat sontekan Romelu Lukaku dari titik putih pada menit ke-53. Selanjutnya David Neres mampu menjauhi jarak di menit ke-86.
Hasilnya skor 3-1 menutup jalannya pertandingan. Dengan begitu Napoli berhasil memuncaki klasemen sementara pekan ketujuh atas kemenangannya dengan tim yang dimiliki oleh Djarum Foundation itu.
