Hasil Liga Italia: AC Milan Petik Kemenangan Perdana, Cremonese Tekuk Sassuolo
30 Agustus 2025 6:30 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Hasil Liga Italia: AC Milan Petik Kemenangan Perdana, Cremonese Tekuk Sassuolo
AC Milan memetik kemenangan perdananya di Liga Italia musim ini. kumparanBOLA

AC Milan memetik kemenangan perdananya di Liga Italia musim ini. Melawan Lecce di Stadio Via del Mare, Sabtu (30/8) dini hari WIB, Milan menang dengan skor 2-0.
Gol perdana Milan tercipta pada menit ke-66. Tendangan bebas Luka Modric berhasil ditanduk Ruben Loftus-Cheek ke gawang.
Milan menambah keunggulannya di menit ke-86. Sepakan kaki kiri Christian Pulisic dari dalam kotak penalti bersarang di gawang Lecce.
Pada laga lainnya, Sassuolo tumbang dari Cremonese. Duel yang digelar di Stadio Giovanni Zini, Jumat (29/8) malam WIB, dimenangi oleh Cremonese dengan skor 3-2.
Cremonese bisa unggul dua gol lebih dulu di laga ini lewat Filippo Terracciano dan Franco Vazquez.Sassuolo membalasnya di babak kedua. Andrea Pinamonti bikin gol di menit ke-63. Sepuluh menit kemudian penalti Domenico Berardi membuat skor menjadi 2-2.
Gol penutup Cremonese tercipta di menit ke-90+3. Penalti Manuel De Luca sukses bobol gawang Sassuolo.
