Patrick Kluivert Dipecat PSSI, Kompensasi Masih Jadi Teka-teki
18 Oktober 2025 9:30 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
Patrick Kluivert Dipecat PSSI, Kompensasi Masih Jadi Teka-teki
PSSI telah memecat Patrick Kluivert beserta jajarannya dari Timnas Indonesia pada Kamis (16/10). Namun, PSSI berpotensi kembali harus membayar kompensasi besar.kumparanBOLA

PSSI telah memecat Patrick Kluivert beserta jajarannya dari Timnas Indonesia pada Kamis (16/10). Namun, PSSI berpotensi kembali harus membayar kompensasi besar. Tahun lalu, Kluivert juga dihadapkan dengan polemik kompensasi dengan klub Turki.
Sebelumnya, Kluivert resmi ditunjuk sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia pada awal 2025. Sejak kedatangannya, eks striker Barcelona tersebut diharapkan mampu melanjutkan perjuangan Indonesia untuk merebut tiket ke Piala Dunia 2026.
Harapan publik sempat meningkat ketika Kluivert berhasil membawa Timnas Indonesia melangkah ke Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Indonesia lolos setelah menorehkan kemenangan penting atas Bahrain dan China di Ronde Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Namun, mimpi itu berakhir pahit. Kekalahan 2-3 dari Arab Saudi dan 0-1 dari Irak di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, menjadi akhir perjalanan skuad βGarudaβ di jalur menuju Piala Dunia 2026. Alhasil, PSSI resmi memecat Kluivert sebelum kontrak berakhir yang tentu memiliki konsekuensi finansial bagi PSSI.
Masalah kompensasi ini juga pernah dihadapi Patrick Kluivert tahun lalu. Pada 2024, ia pernah mengalami situasi serupa saat melatih klub Turki, Adana Demirspor.
Saat itu, Kluivert diberhentikan hanya dalam waktu kurang dari 6 bulan. Berdasarkan laporan FIFA Football Tribunal, Kluivert menerima kompensasi sebesar 150 ribu euro (sekitar Rp 2,9 miliar) dan remunerasi tambahan senilai 142.666 euro (sekitar Rp 2,74 miliar).
βPemutusan hubungan kerja Kluivert menimbulkan konsekuensi kompensasi,β tulis laporan tersebut.
Untuk kasus di Indonesia, Patrick Kluivert sejatinya dikontrak hingga 2027. PSSI tidak pernah menyebut gaji pasti Kluiver, tetapi pemecatan ini tentunya juga akan berujung pada kompensasi yang harus dibayarkan PSSI padanya.
Sejauh ini, PSSI masih bungkam setelah memecat Kluivert. Mereka belum membuat pernyataan terkait siapa penggantinya dan bagaimana pembayaran kompensasinya.
Reporter: Kevin Siadari
