Indonesia, Australia, Vietnam Puncaki Grup di Piala AFF Wanita U-16
22 Agustus 2025 15:08 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Indonesia, Australia, Vietnam Puncaki Grup di Piala AFF Wanita U-16
Indonesia hanya perlu menang sekali lagi, yakni melawan Malaysia, untuk lolos ke semifinal. #bolanita #bola #bolasport #textkumparanBOLANITA

Piala AFF Wanita U-16 2025 telah melalui matchday pertamanya. Hasil sementara, Timnas Wanita Indonesia, Vietnam, dan Australia menjadi pemuncak grup masing-masing.
Di Grup A, Indonesia berada di posisi pertama usai mengalahkan Timor Leste di partai pembuka, Rabu (20/8) malam. Jazlyn Kayla dkk menggunduli negeri tetangga itu dengan skor 6-0.
Hasil ini membuat Indonesia berada di atas Timor Leste dan Malaysia. Malaysia sendiri baru akan memainkan laga pertamanya melawan Timor Leste pada Jumat (22/8) malam ini di Stadion Manahan, Solo, pukul 19.30 WIB.
Sementara itu, Vietnam memuncaki Grup B usai menang atas Kamboja dengan skor 5-0 dalam laga yang digelar di Stadion Sriwedari, Solo, Kamis (21/8) kemarin.
Sabtu (23/8) besok, baru Myanmar akan melawan Kamboja di stadion yang sama. Laga penentuan Myanmar vs Vietnam baru akan digelar pada Senin (25/8) pukul 19.30 WIB di Stadion Manahan.
Di Grup C, Australia bersaing ketat dengan Thailand. Laga keduanya berakhir untuk keunggulan Australia 2-1. Sementara, Singapura baru akan menjalani laga pertama Sabtu (23/8) besok, dan laga terakhir antara Singapura vs Thailand digelar Senin (25/8).
Untuk lolos ke babak semifinal, setiap tim punya dua jalur. Yang pertama adalah menjadi juara grup, dan yang kedua adalah menjadi peringkat dua terbaik dari tiga grup. Indonesia perlu menang melawan Malaysia pada Minggu (24/8) pukul 19.30 WIB untuk memastikan satu tempat di semifinal Piala AFF Wanita U-16.
