Anggun C. Sasmi Ungkap Makna Kecantikan

4 Desember 2025 19:00 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Anggun C. Sasmi Ungkap Makna Kecantikan
Anggun C. Sasmi mengungkapkan mengenai makna kecantikan. Simak berita lengkapnya di sini.
kumparanHITS
Anggun C. Sasmi ungkap makna kecantikan. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Anggun C. Sasmi ungkap makna kecantikan. Foto: Dok. Istimewa
Penyanyi Anggun C Sasmi mengungkapkan mengenai makna kecantikan. Bagi Anggun, kecantikan itu subjektif. Yang terpenting buatnya adalah sehat.
"Yang penting sekarang itu kulit sehat. Kecantikan itu subjektif dan datang dari kepercayaan diri serta kesehatan kulit," kata Anggun di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, belum lama ini.
Anggun C Sasmi yang menjadi salah satu brand ambassador W3B Selfcare mengaku tidak melakukan perawatan macam-macam untuk menjaga kesehatan kulit. "Saya enggak pakai botox, filler, atau apa meski sudah 51 tahun," tuturnya.
Anggun C. Sasmi menggelar konser tunggal di Jakarta. Foto: Dok. Istimewa
Anggun menggunakan W3B yang merupakan brand skincare asal Indonesia. Pelantun lagu Snow on the Sahara ini merasa bangga menggunakan produk lokal yang berkualitas.
"Kalau ada produk lokal yang bagus, kenapa enggak kita dorong?" ucap Anggun.
Anggun menjajal menggunakan produk tersebut saat menjalani syuting di Kanada. Ia menyukai hasilnya.
"Ini cuma satu sudah cukup. Alhamduillah. Makeup artist-ku sampai nanya aku pakai apa karena jarang touch up. Keren banget," ungkap Anggun.
Grace Tahir memandu acara Iso-Late Show. Foto: YouTube @gt.bodyshot
Selain Anggun, W3B Selface juga mendapuk Grace Thahir sebagai brand ambassador. Ia sudah mencoba produk tersebut selama satu tahun.
"Bahkan saat aku bepergian ke Eropa atau Amerika yang kering dan ekstrem, kulitku tetap terjaga," kata Grace.
Trending Now