Diperiksa Terkait Laporan Yoni Dores, Lesti Kejora Didampingi Rizky Billar

8 Oktober 2025 15:00 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Diperiksa Terkait Laporan Yoni Dores, Lesti Kejora Didampingi Rizky Billar
Diperiksa Terkait Laporan Yoni Dores, Lesti Kejora Didampingi Rizky Billar. Selengkapnya di sini.
kumparanHITS
Pasangan artis Rizky Billar dan Lesti Kejora saat memenuhi panggilan terkait kasus DNA Pro di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Rabu (20/4/2022). Foto: Agus Apriyanto
zoom-in-whitePerbesar
Pasangan artis Rizky Billar dan Lesti Kejora saat memenuhi panggilan terkait kasus DNA Pro di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Rabu (20/4/2022). Foto: Agus Apriyanto
Lesti Kejora menjalani pemeriksaan terkait kasus dugaan pelanggaran hak cipta yang dilaporkan oleh Yoni Dores di Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (8/10).
Lesti tiba di Polda Metro Jaya didampingi kuasa hukumnya, Sadrakh Seskoadi, serta sang suami, Rizky Billar. Kendati demikian, Lesti enggan menjawab pertanyaan awak media yang sudah menantinya.
Lesti tampak hanya berjalan menuju ruang pemeriksaan tanpa menjawab pertanyaan media. Tak hanya Lesti, kuasa hukumnya, Sadrakh, juga belum mau memberikan keterangan.
Pasangan artis Rizky Billar dan Lesti Kejora saat memenuhi panggilan terkait kasus DNA Pro di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Rabu (20/4/2022). Foto: Agus Apriyanto
Sementara itu, Rizky Billar terlihat datang menyusul sang istri. Billar juga tak memberikan banyak penjelasan.
"Permisi," ujar Rizky Billar singkat kepada wartawan.
Konferensi pers Yoni Dores soal laporannya terhadap Lesti Kejora, Polda Metro Jaya, Selasa (3/6). Foto: Giovanni/kumparan
Lesti dilaporkan oleh Yoni ke Polda Metro Jaya atas dugaan pelanggaran hak cipta terkait beberapa lagu yang ia nyanyikan dan unggah di media sosial, khususnya YouTube, tanpa izin.
Yoni sebagai pencipta lagu, merasa hak ciptanya dilanggar karena Lesti membawakan lagu-lagu tersebut tanpa izin.
Trending Now