Film Miracle In Cell No. 7 Tembus 1 Juta Penonton di Hari Ke-4 Penayangan
12 September 2022 13:16 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Film Miracle In Cell No. 7 Tembus 1 Juta Penonton di Hari Ke-4 Penayangan
Film Miracle In Cell No. 7 telah meraih lebih dari satu juta penonton di hari keempat penayangan. Simak selengkapnya di sini.kumparanHITS

Film Miracle In Cell No. 7 telah meraih lebih dari satu juta penonton di hari keempat penayangannya di bioskop. Kabar ini disampaikan Falcon Pictures melalui unggahan Instagram, Senin (12/9).
"1.150.346 kunjungan penjara sampai hari ke-4. Thank you for all the love," bunyi tulisan dalam unggahan Instagram Falcon Pictures.
Dalam kolom caption, Falcon Pictures juga menyampaikan ungkapan terima kasih dan apresiasi kepada para penonton yang sudah menyaksikan film Miracle In Cell No. 7.
"TERIMA KASIH!! ๐ฅ๐ฅ๐ฅ Apresiasi dari seluruh pecinta film Indonesia yang sudah kunjungan ke penjara buat ketemu penghuni Cell No.7 sungguh luar biasa. ๐ญ๐ Kaliaaan luar biasaaaaa! Maju terus perfilman Indonesia!" bunyi caption unggahan itu.
Film Miracle In Cell No. 7 Tembus Lebih dari 1 Juta Penonton, Vino G Bastian Ucap Syukur
Vino G Bastian, pemeran utama film Miracle In Cell No. 7, tentunya bersuka cita atas pencapaian tersebut. Lewat unggahan Instagram, ia mengucap syukur sekaligus menyampaikan ucapan terima kasih kepada penonton.
"Alhamdulillah, 1 juta lebih di HARI KE-4. Terima kasih pecinta film Indonesia untuk semua cintanya.. FLY HIGH BAPAK DODO..๐," tulis Vino G Bastian.
Sinopsis Film Miracle In Cell No. 7
Film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia berkisah tentang perjuangan Dodo Rozak, seorang ayah dengan keterbatasan mental yang hidup berdua dengan putri semata wayangnya, Kartika.
Hari-hari Dodo Rozak dirawat dan dijaga oleh Kartika, yang masih anak-anak. Kendati demikian, sebagai seorang ayah, Dodo tetap mau berusaha untuk mencari nafkah. Untuk memenuhi kebutuhan hidup dirinya dan sang putri, Dodo berjualan balon setiap harinya.
Suatu ketika, Dodo dituduh melakukan tindakan asusila hingga pembunuhan terhadap seorang gadis kecil bernama Melati. Lantaran hal itu, Dodo terpaksa harus mendekam di balik jeruji penjara.
Selain menampilkan Vino G Bastian, film Miracle In Cell No. 7 juga dibintangi oleh Graciella Abigail, Tora Sudiro, Indro Warkop, Rigen, Indra Jegel, Bryan Domani, Denny Sumargo, dan Marsha Timothy.
***
Ikuti program Master Class Batch 3, 3 hari pelatihan intensif untuk para pelaku UMKM, gratis! Daftar sekarang di LINK INI.
