Indonesia Kaya Ganti Logo, Tetap Angkat Budaya Indonesia dengan Konsep Kekinian

3 Juni 2025 17:46 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Indonesia Kaya Ganti Logo, Tetap Angkat Budaya Indonesia dengan Konsep Kekinian
Indonesia Kaya mengumumkan perubahan logo. Selengkapnya di sini.
kumparanHITS
Direktur Program Bakti Budaya Djarum Foundation, Renitasari Adrian, umumkan pergantian logo Indonesia Kaya, di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (3/6/2025). Foto: Giovanni/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Direktur Program Bakti Budaya Djarum Foundation, Renitasari Adrian, umumkan pergantian logo Indonesia Kaya, di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (3/6/2025). Foto: Giovanni/kumparan
Indonesia Kaya mengumumkan perubahan logo. Selama 12 tahun hadir Indonesia Kaya berkembang ke dalam tiga entitas, yakni portal budaya www.indonesiakaya.com, Galeri Indonesia Kaya, hingga Taman Indonesia Kaya.
Direktur Program Bakti Budaya Djarum Foundation, Renitasari Adrian, mengungkapkan alasan dari pengubahan logo tersebut.
"Kami memutuskan di tahun ini untuk mengubah tampilan logo utama dari Indonesia Kaya untuk menyesuaikan agar lebih kekinian tapi tetap tidak melupakan akar budaya yang menjadi ciri khas kami," tutur Renitasari, di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (3/5).
Renitasari menegaskan lewat pergantian logo tersebut Indonesia Kaya ingin terus adaptif terhadap perubahan zaman. Tak hanya itu, keputusan rebranding juga diharapkan bisa menciptakan satu kesatuan identitas yang kuat dan konsisten antar entitasnya.
Direktur Program Bakti Budaya Djarum Foundation, Renitasari Adrian, umumkan pergantian logo Indonesia Kaya, di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (3/6/2025). Foto: Giovanni/kumparan
Renitasari juga menegaskan bahwa pergantian logo bukan hanya sekadar untuk keperluan visual. Melainkan juga menunjukkan komitmen Indonesia Kaya untuk terus memberikan ruang bagi ekosistem seni pertunjukan.
"Rebranding bukan sekadar visual melainkan juga bagian dari komitmen kami, akan terus membangun ekosistem seni pertunjukan Indonesia dan selalu mengangkat seni Indonesia dalam bentuk kekinian," kata Renitasari.
"Dan Galeri Indonesia Kaya, Taman Indonesia Kaya juga kini hadir dalam arsitektur jenama yang lebih selaras," tambahnya.
Konferensi Pers Karya Musikal Keluarga Cemara di Galeri Indonesia Kaya, Jakarta, Selasa (30/4/2024). Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
Renitasari juga menjelaskan bahwa logo tersebut terinspirasi dari aksara nusantara. Bukan hanya itu, font dari logo baru, terinspirasi sari gerakan tarian di Tanah Air.
"Jadi kalau tadi font-nya dilihat dari aksara jawa, aksara aksara, dan juga ada dari gerakan tari tradisi sehingga dibuat seperti itu," katanya.
Dalam kesempatan itu diumumkan pula sejumlah program yang akan digelar oleh Indonesia Kaya. Terdekat, Musikal Keluarga Cemara dan Musikal Petualangan Sherina bakal menyapa para penikmat seni pertunjukan di musim liburan anak sekolah.
Indonesia Kaya juga sudah menyiapkan video hari kebaya yang akan dibintangi oleh aktor ternama Tanah Air. Selanjutnya, Indonesia Menari dan Festival Musikal Indonesia akan menjadi opsi tontonan yang menarik bagi para penikmat seni pertunjukan.
Trending Now