Poster Resmi Cek Toko Sebelah 2 Dirilis, Bakal Tayang 22 Desember 2022
16 November 2022 13:40 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
Poster Resmi Cek Toko Sebelah 2 Dirilis, Bakal Tayang 22 Desember 2022
Poster resmi film Cek Toko Sebelah 2 dirilis. Simak berita lengkapnya di sini. kumparanHITS

Poster resmi film Cek Toko Sebelah 2 dirilis. Ini terlihat dari unggahan Ernest Prakasa di akun Instagram pribadinya pada Selasa (15/11).
Ernest Prakasa sendiri merupakan sutradara film Cek Toko Sebelah 2. Enggak hanya itu, dia juga jadi salah satu pemain.
βHere we go, official poster Cek Toko Sebelah 2!β tulis Ernest Prakasa.
Cek Toko Sebelah 2 merupakan kelanjutan dari film pertamanya yang dirilis pada 28 Desember 2016.
Rencananya, film Cek Toko Sebelah 2 bakal bisa disaksikan di bioskop mulai 22 Desember 2022.
βSetelah 6 tahun menunggu, akhirnya Cek Toko Sebelah 2 hadir untuk keluarga Indonesia. Tayang 22 Desember 2022 di bioskop!β tulis Ernest Prakasa.
Pemain Film Cek Toko Sebelah 2
Dalam unggahan lainnya di akun Instagramnya, Ernest Prakasa juga membagikan teaser film Cek Toko Sebelah 2. Untuk trailernya sendiri, kata dia, bakal segera dirilis.
Skenario film Cek Toko Sebelah 2 ditulis Ernest Prakasa bersama istrinya, Meira Anastasia.
Film Cek Toko Sebelah 2 dibintangi oleh Ernest Prakasa, Laura Basuki, Dion Wiyoko, Adinia Wirasti, Chew Kinwah, Maya Hasan, dan Widuri Puteri.
Unggahan Ernest Prakasa soal poster resmi Cek Toko Sebelah 2 dikomentari oleh sejumlah netizen. Ada yang memuji poster film itu.
βSuka posternya bagus,β tulis seorang netizen.
Selain itu, ada juga yang sudah tidak sabar untuk menyaksikan film Cek Toko Sebelah 2 di bioskop.
βManis banget posternya. Gak sabar,β tulis netizen lain.
