5 Momen Seru di Showcase NMIXX in Jakarta
10 Juni 2023 15:40 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
5 Momen Seru di Showcase NMIXX in Jakarta
Girlband NMIXX akhirnya bertemu dengan fan mereka di Tanah Air. kumparanK-POP

Girlband NMIXX akhirnya bertemu dengan fan mereka di Tanah Air. Grup yang beranggotakan Haewon, Lily, Sullyoon, BAE, Jiwoo, dan Kyujin ini sukses menyapa NSWERโsebutan untuk penggemar merekaโdi Indonesia dalam acara NMIXX Showcase Tour: Nice to MIXX You pada Jumat malam (9/6) di The Kasablanka Hall, Jakarta.
Ada banyak momen seru yang terjadi saat acara berlangsung. Salah satu yang bikin takjub, NMIXX membawakan lagu anak 'Sayang Semuanya.
Nah, berikut ini 5 hal menarik dari showcase NMIXX di Jakarta.
Ajak NSWER joget Young, Dumb, Stupid
Saat hendak membawakan lagu "Young, Dumb, Stupid", NMIXX mengajak NSWER untuk joget bersama. Mereka bahkan mengajari fan untuk melakukan koreografi dengan jari tangan yang memang jadi ikonic di lagu ini.
Nyanyi Lagu Anak 'Sayang Semuanya'
Jika biasanya artis K-Pop membawakan lagu pop Indonesia, NMIXX justru tampil beda dengan membawakan lagu anak-anak Grup asuhan JYP Entertainment ini bikin NSWER kaget saat membawakan lagu Sayang Semuanya ciptaan Bu Kasur. Aksi ini sontak membuat NSWER tak henti bersorak.
Cover Lagu "TT" dan "Hey Mama"
Selain membawakan lagu-lagu hits sendiri, NMIXX juga menampilkan image yang berbeda dengan meng-cover "TT" milik TWICE dan "Hey Mama" dari David Guetta.
Saat membawakan lagu "TT", NMIXX tampil dengan citra yang lucu dan menggemaskan. Namun, mereka tampak lebih garang dan bold ketika menyanyikan "Hey Mama" dengan koreo yang sangat energik.
Berbagi cerita dengan NSWER
Dalam showcase kali ini, NMIXX juga membagikan cerita mereka selama menjalani tour "Nice to MIXX Youโ. Cerita bagaimana memilih roommate selama tidur di hotel, kota yang paling berkesan, dan juga kebiasaaan sebelum naik ke atas panggung.
Segmen ini tentu saja membuat NSWER merasa lebih dekat dengan idolanya. Mereka bisa tahu sisi lain dari NMIXX selain saat di atas panggung.
NMIXX nangis dapat kejutan dari NSWER
Bukan hanya memberi kejutan, NMIXX juga sukses dikejutkan saat para NSWER Indonesia menayangkan sebuah video. Video itu berisikan kompilasi perjuangan NMIXX sebelum debut hingga sekarang.
Di dalam video juga tampak potongan ucapan penyemangat dari NSWER. Video ditutup saat NSWER yang ada di venue mengangkat hand-banner.
Terharu melihat hadiah dari NSWER, Jiwoo tak kuat menahan tangisnya. Dengan mata merah, ia mengucapkan terima kasih kepada NSWER.
Bukan hanya Jiwoo, mata Sullyoon juga tampak berkaca-kaca. Ia merasa tersentuh dengan fan project NSWER Indonesia.
