2 Bayi di Gaza Meninggal Akibat Cuaca Dingin Ekstrem
17 Desember 2025 3:27 WIB
Β·
waktu baca 1 menit
2 Bayi di Gaza Meninggal Akibat Cuaca Dingin Ekstrem
Otoritas kesehatan di Gaza menyatakan sedikitnya dua bayi meninggal dunia akibat paparan cuaca dingin.kumparanNEWS

Otoritas kesehatan di Gaza menyatakan sedikitnya dua bayi meninggal dunia akibat paparan cuaca dingin. Mereka bernama Mohammed Khalil Abu al-Khair yang berusia dua minggu, yang diumumkan hari ini.
Para pejabat mengatakan pembatasan Israel terhadap pengiriman bantuan membuat persiapan menghadapi hujan dan dinginnya musim dingin menjadi mustahil.
βDilaporkan ada warga yang meninggal akibat runtuhnya bangunan rusak tempat keluarga berlindung. Anak-anak juga dilaporkan meninggal akibat paparan dingin,β kata UNRWA dalam pernyataan terbarunya dilansir Aljazeera, Rabu (17/12).
βIni harus dihentikan,β tambah UNRWA. βBantuan harus diizinkan masuk dalam skala besar, sekarang.β
