Cerita Saksi Saat Lihat Pegawai Terra Drone Selamatkan Diri Pakai Tali & Tangga
9 Desember 2025 16:31 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Cerita Saksi Saat Lihat Pegawai Terra Drone Selamatkan Diri Pakai Tali & Tangga
Kebakaran terjadi di Gedung Terra Drone, Jakarta Pusat, pada Selasa (9/12) siang. Data terakhir, 20 orang dikabarkan tewas dalam insiden itu.kumparanNEWS

Kebakaran terjadi di Gedung Terra Drone, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Selasa (9/12) siang. Data terakhir, 20 orang dikabarkan tewas dalam insiden itu.
Salah seorang saksi yang merupakan warga setempat, Emi (48), mengaku sempat mendengar tiga kali ledakan yang berasal dari gedung. Kemudian, dari lantai gedung paling atas, ada sejumlah pegawai yang berteriak meminta tolong ke warga.
"Ada ledakan ada tiga kali lah terus dia minta tolong di atas gedung," kata dia saat diwawancara di lokasi.
Namun, warga tak dapat memberi pertolongan karena peralatan yang tak memadai. Kemudian, satu demi satu pegawai yang ada lantai atas gedung mencoba turun ke bawah dengan menggunakan tali dan tangga.
Hanya beberapa pegawai saja yang berhasil selamat dan turun ke bawah.
"Banyak juga yang selamat tadi. Tadi pakai tali sama tangga. Tapi banyak juga yang terjebak," ucap dia.
Warga lainnya, Ani (58), juga mengaku sempat mendengar beberapa kali ledakan sebelum api berkobar. Dari informasi yang diperolehnya, ledakan itu berasal dari baterai drone.
"Ada ledakan kayaknya baterai," ujar dia.
Setelah itu, Ani melihat ada beberapa pegawai yang meminta tolong dari lantai paling atas gedung. Namun, warga tak dapat memberi pertolongan. Warga hanya mengarahkan mereka untuk menyelamatkan diri lewat samping gedung menggunakan tali dan tangga.
"Warga mau nolongin juga susah. Terus disuruh lewat samping gedung, selamat tuh berapa orang. Sisanya masih banyak kejebak di atas," kata dia.
