Dhaka Mencekam: Puluhan Bom Rakitan Meledak Jelang Vonis Eks PM Sheikh Hasina
17 November 2025 12:04 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
Dhaka Mencekam: Puluhan Bom Rakitan Meledak Jelang Vonis Eks PM Sheikh Hasina
Rangkaian ledakan itu terjadi jelang vonis terhadap eks Perdana Menteri Sheikh Hasina pada Senin (17/11).kumparanNEWS

Sejumlah bom rakitan meledak di ibu kota Bangladesh, Dhaka, pada Minggu (16/11). Rangkaian ledakan itu terjadi jelang vonis terhadap eks Perdana Menteri Sheikh Hasina pada Senin (17/11).
Hasina didakwa atas protes yang berujung kekerasan di Bangladesh tahun lalu. Dalam kejadian tersebut, Hasina memutuskan kabur ke India.
Keterangan kepolisian menyebut ada sekitar 30 bom rakitan yang meledak menjelang putusan terhadap Hasina. Di samping itu sejumlah bus di Dhaka dibakar massa.
Tidak ada korban maupun kerusakan akibat rangkaian ledakan itu.
Menurut laporan media lokal, kepolisian di Dhaka menginstruksikan anggotanya melepaskan tembakan terhadap pelaku kerusuhan dan aksi yang membahayakan nyawa.
Setelah rangkaian ledakan, keamanan di seluruh wilayah Dhaka diperketat. Wilayah dengan pengamanan paling ketat adalah Gopalganj, yang merupakan daerah asal Hasina.
Untuk membantu penjagaan keamanan, personel aparat penjaga perbatasan Bangladesh telah dikerahkan ke berbagai titik di ibu kota.
Penjagaan ekstra juga terlihat di berbagai gedung penting pemerintahan serta di persimpangan jalan utama di Bangladesh.
βKondisi sangat tegang, tidak ada yang keluar,β kata seorang penarik becak di Dhaka, Ramjan Ali, seperti dikutip dari Reuters.
βSaya sudah di jalan sejak pagi, tetapi saya hampir tidak mendapatkan apa-apa hari ini,β sambung dia.
Sementara itu, Hasina (78) akan diadili secara in absentia atas tuduhan kejahatan terhadap kemanusiaan. Ia diduga memerintahkan tindakan kekerasan terhadap protes anti-pemerintah.
Protes tersebut menyebabkan Hasina terguling dari kekuasaannya. Dalam berbagai pernyataan, ia membantah tuduhan memerintahkan kekerasan maupun tudingan lainnya.
