Foto: Aksi Damai Gaza Menyeru: Stop Genosida di Palestina
19 September 2025 19:45 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Foto: Aksi Damai Gaza Menyeru: Stop Genosida di Palestina
Sejumlah demonstran berkerumun di perbatasan Gaza-Israel untuk menuntut Israel dan Hamas agar memberhentikan konflik di Gaza, Jumat (19/9).kumparanNEWS
Para pengunjuk rasa mengenakan pakaian hitam dan putih itu beraksi sambil membawa spanduk bertuliskan "By Land and Sea, Break the Siege!". Begitu juga pengunjuk rasa lainnya membawa poster dari kertas karton yang merujuk pada pemberhentian genosida di Palestina.
Namun, unjuk rasa tersebut tidak berlangsung mulus. Aparat kepolisian Israel turun tangan untuk membubarkan massa. Beberapa demonstran dilaporkan sempat ditangkap dalam upaya pembubaran itu.
