Foto: Banjir di Republik Dominika Ungsikan 2.555 Warga dan Hantam 511 rumah
27 September 2025 12:27 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Foto: Banjir di Republik Dominika Ungsikan 2.555 Warga dan Hantam 511 rumah
Sejumlah warga mengevakuasi barang-barang di rumahnya setelah terkena banjir di Azua, Republik Dominika, Sabtu (27/9). Banjir tersebut bermula dari hujan lebat yang dipicu gelombang tropis.kumparanNEWS
Sejumlah warga mengevakuasi barang-barang di rumahnya setelah terkena banjir di Azua, Republik Dominika, Sabtu (27/9). Banjir bermula dari hujan lebat yang dipicu gelombang tropis.
Bencana menyebabkan 2.555 warga mengungsi dan 511 rumah terdampak. Mereka pun memanfaatkan pagar rumah untuk menjemur kain-kain sambil berharap mengering segera.
Tetapi, kasur dan furnitur kotor lainnya hanya dijajakan di depan pekarangan, seperti pasrah dengan keadaan.
Lumuran lumpur dan sampah yang berserakan membuat mereka koalahan untuk membersihkan kediamannya secara total.
Nahasnya, tak hanya rumah saja yang terdampak, namun fasilitas umum seperti satu jembatan dan 3 jalan rusak.
