Foto: Gerindra Usung Khofifah-Emil Dardak Maju Pilgub Jatim 2024
7 Juni 2024 21:28 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Foto: Gerindra Usung Khofifah-Emil Dardak Maju Pilgub Jatim 2024
Ketum Gerindra Prabowo Subianto memberikan surat rekomendasi kepada Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak, untuk kembali maju di Pilgub Jatim 2024, di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (7/6).kumparanNEWS
Ketum Gerindra Prabowo Subianto memberikan surat rekomendasi kepada Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak, untuk kembali maju di Pilgub Jatim 2024, di kediamannya Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (7/6).
"Kami dari Gerindra memutuskan untuk mengusung mencalonkan dan mendukung Ibu Khofifah dan Mas Emil menjadi gubernur wakil gubernur Jatim untuk periode yang akan diadakan dalam pemilihan November," kata Prabowo usai bertemu dengan Khofifah.
Selain Gerindra, bakal calon cagub-cawagub Khofifah-Emil sudah mendapatkan dukungan dari Golkar, Demokrat, PAN dan PSI.
