Foto: Perjuangan Pejalan Kaki di Tengah Proyek Galian di Jalan Dr. Soepomo
12 November 2025 12:23 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Foto: Perjuangan Pejalan Kaki di Tengah Proyek Galian di Jalan Dr. Soepomo
Pejalan kaki berjalan di tengah jalan raya di samping proyek galian di Jalan Dr. Soepomo, Jakarta.kumparanNEWS
Pejalan kaki berjalan di tengah jalan raya di samping proyek galian di Jalan Dr. Soepomo, Jakarta, Rabu (12/11/2025).
Proyek di sepanjang jalan tersebut hampir rampung, menyisakan sekitar 400 meter. Proyek ini merupakan perbaikan drainase atau saluran air di kawasan itu.
Di lokasi yang sama, ada pula revitalisasi trotoar.
Akibat proyek tersebut jalan menyempit, sehingga menimbulkan kepadatan lalu lintas dan membuat pejalan kaki berjalan di tengah jalan yang tampak berbahaya.
