Foto: Peziarah Gelar Ritual Penghormatan San Simon Warnai di Guatemala

29 Oktober 2025 10:24 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Foto: Peziarah Gelar Ritual Penghormatan San Simon Warnai di Guatemala
Banyak peziarah melakukan ritual tahunan untuk mencari keberkahan di hadapan patung San Simon di kapel Guatemala.
kumparanNEWS
Aroma dupa memenuhi udara dalam ruangan, ratusan peziarah datang membawa persembahan berupa cerutu, minuman keras, dan uang tunai. Mereka berdoa dan memohon berkah di hadapan patung San Simon yang berpakaian rapi dengan jas, dasi, dan topi fedora di kapel San Simon di San Andres Itzapa, Guatemala, 28 Oktober 2025.
Banyak warga menghias, memberikan persembahan hingga mengasapkan dengan asap tembakau kepada patung San Simon rakyat yang memiliki sejumlah nama San Simon, Maya Maximon, atau Ry Laj Man.
Dikutip dari Reuters, bagi sebagian warga Guatemala, San Simon dianggap sebagai pembawa kemakmuran dan kebahagiaan. Namun, tidak sedikit pula yang memandangnya sebagai figur yang berkaitan dengan ilmu sihir, paganisme, bahkan pelindung bagi para pemabuk.
Di tengah beragam tafsir itu, San Simon tetap menjadi simbol kuat dari sinkretisme antara keyakinan Katolik dan tradisi spiritual Maya yang masih bertahan hingga kini.
Sejumlah warga mengikuti kegiatan keagamaan di kapel San Simon di San Andres Itzapa, Guatemala, 28 Oktober 2025. Foto: REUTERS/Cristina Chiquin
Trending Now