Foto: Sukacita Warga Korsel Sambut Presiden Baru Lee Jae-myung
4 Juni 2025 13:00 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Foto: Sukacita Warga Korsel Sambut Presiden Baru Lee Jae-myung
Sejumlah warga menyaksikan upacara pelantikan Presiden Korea Selatan Lee Jae-Myung di Luar Majelis Nasional, Seoul, Korea Selatan, Kamis (4/6).kumparanNEWS
Sejumlah warga menyaksikan upacara pelantikan Presiden Korea Selatan (Korsel) Lee Jae-myung di Luar Majelis Nasional, Seoul, Korea Selatan, Kamis (4/6).
Mereka tampak penuh sukacita dan antusias dalam menyambut presiden baru itu.
Lee Jae-myung resmi menjadi Presiden Korsel usai hasil penghitungan pemilu pada Rabu (3/6) telah selesai.
Kandidat dari Partai Demokratik (DP) tersebut memperoleh suara 49,42 persen, mengungguli kandidat dari Partai Kekuatan Rakyat Kim Moon-soo dengan 41,15 persen.
Lee akan menggantikan presiden Korsel yang dimakzulkan akibat deklarasi darurat militer pada 3 Desember 2024, Yoon Suk-yeol.
