Instruksi PP Muhammadiyah: Infak Jumat untuk Korban Bencana Sumatera

10 Desember 2025 1:18 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Instruksi PP Muhammadiyah: Infak Jumat untuk Korban Bencana Sumatera
Dana infak yang disalurkan ke korban bencana yaitu untuk Jumat tanggal 12, 19, dan 26 Desember 2025.
kumparanNEWS
Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir. Foto: Dok. Istimewa
Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir menginstruksikan infak Jumat di seluruh masjid Persyarikatan Muhammadiyah disalurkan untuk membantu korban banjir dan tanah longsor di Aceh, Sumatera Utara dan Sumatera Barat.
Dana infak salat Jumat yang dimaksud yaitu untuk Jumat tanggal 12, 19, dan 26 Desember 2025.
"Pimpinan Pusat Muhammadiyah telah mengeluarkan surat edaran tentang penghimpunan dana infak salat Jumat di seluruh lingkungan masjid Persyarikatan Masjid Muhammadiyah (untuk membantu korban bencana)," kata Haedar dalam video yang diterima kumparan, Selasa (9/12).
Haedar mengatakan, dalam surat Pimpinan Pusat Muhammadiyah itu, instruksi ditunjukan kepada seluruh jajaran tingkatan pimpinan persyarikatan wilayah, daerah, cabang, dan ranting termasuk cabang istimewa dan ranting seluruh tanah air maupun mancanegara, serta seluruh amal usaha Muhammadiyah dan takmir-takmir masjid di lingkungan persyarikatan Muhammadiyah.
"Untuk menghimpun dan menyalurkan dana infak salat Jumat pada tanggal 12, 19, dan 26 Desember 2025 yang pelaksanaannya dikoordinasikan melalui Lazis dan lembaga resiliensi bencana di semua tingkatan sehingga dapat terlaksana dengan tepat dan terkoordinasi yang baik," katanya.
Citra satelit setelah banjir bandang menerjang ladang dan vegetasi di Sungai Peusangan, Bireuen, Aceh, pada Minggu (30/11/2025). Foto: Vantor/HO via REUTERS
Haedar mengajak seluruh warga persyarikatan Muhammadiyah untuk mengeluarkan dana infak seoptimal mungkin.
"Karena itulah yang dapat kita lakukan sebagai bagian dari dan wujud persaudaraan kita terhadap saudara-saudara kita yang tertimpa dan terdampak oleh musibah banjir, tanah longsor, dan lain-lain di berbagai daerah khususnya Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat," ujarnya.
Pelaporan penghimpunan dan penyaluran dana tersebut juga diminta dilakukan sebaik-baiknya kepada pimpinan Persyarikatan di atasnya.
Trending Now