Kasus Hilangnya Alvaro Kiano, Polisi Sebut Sang Ayah Masih di Lapas

14 November 2025 17:47 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Kasus Hilangnya Alvaro Kiano, Polisi Sebut Sang Ayah Masih di Lapas
Polisi juga menampik dugaan Alvaro dibawa oleh ayah kandungnya. Karena sang ayah hingga saat ini ternyata masih ditahan di lapas.
kumparanNEWS
Wakasat Reskrim Polres Jakarta Selatan Kompol Dwi Manggalayuda hadir di Polres Jaksel, Jumat (14/11/2025). Foto: Rayyan Farhansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Wakasat Reskrim Polres Jakarta Selatan Kompol Dwi Manggalayuda hadir di Polres Jaksel, Jumat (14/11/2025). Foto: Rayyan Farhansyah/kumparan
Polisi menyampaikan proses penyelidikan kasus hilangnya bocah 6 tahun bernama Alvaro Kiano Nugroho. Segala upaya sudah dilakukan, termasuk menelusuri hingga ke berbagai daerah di Indonesia.
Wakasat Reskrim Polres Jakarta Selatan Kompol Dwi Manggalayuda mengatakan, pencarian diperluas hingga ke berbagai daerah, tempat keluarga besar Alvaro tinggal.
Polisi juga menampik dugaan Alvaro dibawa oleh ayah kandungnya. Karena sang ayah hingga saat ini ternyata masih ditahan di lapas.
β€œTim kami sudah melakukan penyelidikan juga ke daerah Batam ke tempat tinggal dari saudara-saudara dari ayahnya Alvaro ini. Saudara-saudara dari kakaknya ayahnya Alvaro ini. Ya karena kan sementara ayahnya masih ada ditahan di lapas,” kata Dwi.
Penyidik juga menelusuri keluarga dari pihak ibu Alvaro di Bogor.
β€œKami sudah berupaya juga ke daerah Bogor juga yang tempat saudaranya dari ibunya ini juga,” lanjutnya.
Tugimin memperlihatkan foto cucunya, Alvaro Kiano Nugroho, yang sudah 8 bulan hilang. Foto: Jonathan Devin/kumparan
Ia menegaskan, penelusuran yang dilakukan ke alamat keluarga besar Alvaro, bukan karena adanya konflik internal keluarga.
β€œKalau terkait adanya konflik sementara ini belum ada ya. Karena memang ini proses penyelidikan kalau kita masih butuh data atau pun keterangan dari saksi lainnya,” ungkap Dwi.
Ia memastikan bahwa langkah penyelidikan keluar kota dilakukan dengan koordinasi penuh bersama kepolisian setempat.
β€œTerkait penyelidikan kita keluar kota kami pasti berkoordinasi dengan polres atau polsek setempat," sambungnya.

Dapat Perhatian dari Mabes Polri

Foto Alvaro Kiano Nugroho, cucunya Tugimin yang sudah 8 bulan hilang. Foto: Jonathan Devin/kumparan
Dwi menambahkan, kasus hilangnya Alvaro kini juga menjadi perhatian khusus Mabes Polri.
β€œUntuk terkait perkara ini juga merupakan atensi dari Mabes Polri terutama PPA Mabes dan tingkat polda juga atensi untuk perkara ini,” ujarnya.
Sudah delapan bulan Alvaro Kiano Nugroho, menghilang selepas salat asar di Masjid Jami Al Muflihun.
Sejak hari itu, pencarian dilakukan keluarga bersama kepolisian, namun hingga kini keberadaannya masih misterius. Kendala terbesar yang dihadapi adalah CCTV masjid yang terhapus otomatis sebelum laporan dibuat dan minimnya rekaman di sekitar lokasi.
Trending Now