Kebakaran di SPBE Grobogan, 11 Orang Terluka

7 Oktober 2025 15:48 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Kebakaran di SPBE Grobogan, 11 Orang Terluka
Kebakaran terjadi di sebuah Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Akibat peristiwa itu belasan orang terluka.
kumparanNEWS
Kondisi SPBE yang mengalami kebakaran di Kabupaten Grobogan. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Kondisi SPBE yang mengalami kebakaran di Kabupaten Grobogan. Foto: Dok. Istimewa
Kebakaran terjadi di sebuah Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Akibat peristiwa itu belasan orang terluka.
Kasat Reskrim Polres Grobogan, AKP Rizky Ari Budianto mengatakan, insiden nahas terjadi pada Senin (6/10) siang. Lokasi SPBE yang mengalami kebakaran itu berada di Desa Putat, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Grobogan.
"Kejadian (SPBE terbakar terjadi) kemarin tanggal 6 Oktober pukul 14.30 WIB di SPBE Putat (milik PT Puri Bakti Siwi)," ujar Rizky saat dihubungi wartawan, Selasa (7/10).
Peristiwa ini bermula saat pegawai SPBE itu sedang mengisi tabung gas elpiji 3 kilogram. Namun, ketika memeriksa kebocoran tabung, timbul letupan yang mengakibatkan kebakaran.
"Kejadian awalnya karyawan sedang melakukan pengisian tabung gas 3 kilogram. Selanjutnya mereka melakukan pengecekan apakah ada kebocoran pada tabung, namun saat dicek tiba-tiba muncul letupan yang akhirnya menimbulkan kebakaran," jelas dia.

Belasan Orang Luka Bakar

Akibat peristiwa itu belasan orang mengalami luka bakar. Sebagian dari mereka bahkan harus menjalani rawat inap di rumah sakit
"Korban saat ini, ada 11 orang yang mengalami luka bakar. 5 orang rawat jalan, 6 orang rawat inap di Rumah Sakit Permata Bunda Purwodadi," ucapnya.
Terkait penyebab kebakaran, kepolisian masih melakukan pendalaman. Polisi masih menunggu kesaksian dari para korban.
"Masih kami lidik untuk penyebabnya. Kami masih pendalaman ke saksi-saksi karena kita juga masih menunggu korban untuk bisa diklarifikasi," kata dia.
Trending Now