Kecelakaan di Tol Batang Semarang KM 354, Mobil Tertimpa Besi Muatan Truk

4 Januari 2026 15:25 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Kecelakaan di Tol Batang Semarang KM 354, Mobil Tertimpa Besi Muatan Truk
Kecelaakan lalu lintas melibatkan mobil pribadi dan truk kontainer bermuatan besi terjadi di Tol Batang arah Semarang di KM 354, Minggu (4/1) sekitar pukul 11.52 WIB.
kumparanNEWS
Ilustrasi kecelakaan truk. Foto: Timofeev Vladimir/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kecelakaan truk. Foto: Timofeev Vladimir/Shutterstock
Kecelakaan lalu lintas melibatkan mobil pribadi dan truk kontainer bermuatan besi terjadi di Tol Batang arah Semarang di KM 354, Minggu (4/1) sekitar pukul 11.52 WIB.
Dalam video yang diterima kumparan, tampak mobil pribadi terhimpit besi muatan dari truk kontainer tersebut di bagian lajur kanan. Kondisi mobil tampak ringsek parah.
"11.30 WIB #Tol_Batang_Semarang Kandeman 353 - KM 354 arah Semarang PADAT, ada penanganan kecelakaan beruntun di lajur 2-bahu dalam/kanan," demikian unggahan di akun X @PTJASAMARGA.
Akibat kecelakaan ini, lalu lintas di lokasi macet parah. Kemacetan terjadi hingga KM 352.
Saat ini petugas telah mengerahkan mobil crane ke lokasi untuk mengevakuasi kecelakaan.
"14.00 WIB #Tol_Batang_Semarang Kandeman 353 - KM 354 arah Semarang PADAT, ada penanganan kecelakaan beruntun di lajur 2-bahu dalam/kanan, evakuasi dengan Mobile Crane. ; Tulis KM 358 - Kandeman KM 354 PADAT, ada Mobile Crane di lajur 2/kanan, dampak penanganan kecelakaan arah," demikian unggahan tersebut.
Trending Now