Ketua MPR Temui Ketua BPK RI: Keuangan Negara Harus Efisien, Transparan

7 Oktober 2025 16:16 WIB
Β·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Ketua MPR Temui Ketua BPK RI: Keuangan Negara Harus Efisien, Transparan
MPR ingin keuangan negara dikelola dengan efisien dan transparan.
kumparanNEWS
Ketua MPR RI Ahmad Muzani bersama Ketua BPK RI Isma Yatun dan didampingi Sekjen MPR RI Siti Fauziah menjawab pertanyaan wartawan usai melakukan pertemuan di Kantor BPK RI, Jakarta, Selasa (7/10/2025). Foto: Darryl Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua MPR RI Ahmad Muzani bersama Ketua BPK RI Isma Yatun dan didampingi Sekjen MPR RI Siti Fauziah menjawab pertanyaan wartawan usai melakukan pertemuan di Kantor BPK RI, Jakarta, Selasa (7/10/2025). Foto: Darryl Ramadhan/kumparan
Ketua MPR Ahmad Muzani mengunjungi kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) di Jakarta pada Selasa (7/10). Muzani langsung diterima Ketua BPK Isma Yatun.
Muzani mengatakan, kunjungan ini dalam rangka menyamakan persepsi antar dua lembaga itu sebagaimana tugas yang sudah diamanatkan oleh Undang-undang.
β€œKita meyakini bahwa berjalannya masing-masing lembaga negara dengan konstitusi, itu akan memperkuat posisi negara, posisi pemerintah, dan posisi lembaga itu sendiri,” kata Muzani kepada wartawan di kantor BPK.
Ketua MPR RI Ahmad Muzani bersama Ketua BPK RI Isma Yatun dan didampingi Sekjen MPR RI Siti Fauziah menjawab pertanyaan wartawan usai melakukan pertemuan di Kantor BPK RI, Jakarta, Selasa (7/10/2025). Foto: Darryl Ramadhan/kumparan
Muzani optimistis dengan diskusi MPR-BPK akan memperkuat posisi masing-masing lembaga. Salah satu yang menjadi poin pembahasan adalah mengenai transparansi keuangan.
β€œTadi juga menyampaikan bahwa ada tuntutan bahwa sekarang ini tuntutan yang dilakukan adalah bagaimana keuangan negara makin transparan, makin akuntabel, makin efisien, dan tentu saja itu adalah sebagai upaya bagaimana BPK bisa meningkatkan tugasnya ke depan,” tuturnya.
β€œPemeriksaan ini harus memberikan dorongan bagi efektivitas program pemerintah, efektivitas program yang sudah dicanangkan oleh Bapak Presiden dan BPK mengapresiasi itu, dan itu sudah dalam proses pengerjaan,” lanjutnya.
Ketua MPR RI Ahmad Muzani bersama Ketua BPK RI Isma Yatun dan didampingi Sekjen MPR RI Siti Fauziah menjawab pertanyaan wartawan usai melakukan pertemuan di Kantor BPK RI, Jakarta, Selasa (7/10/2025). Foto: Darryl Ramadhan/kumparan
Ketua BPK Isma Yatun berharap, kunjungan ini memperkuat sinergi kedua lembaga.
β€œKami berusaha untuk meyakinkan bahwa setiap pemeriksaan sesuai dengan akuntabilitas yang disampaikan. Berharap ke depan sinergi MPR dan BPK terjalin dengan baik,” ungkapnya.
Trending Now