Lalu Lintas di Jalan Sudirman Padat Jelang Konser BLACKPINK Hari Kedua di GBK
2 November 2025 17:12 WIB
Β·
waktu baca 3 menit
Lalu Lintas di Jalan Sudirman Padat Jelang Konser BLACKPINK Hari Kedua di GBK
Kawasan GBK mulai padat kendaraan jelang konser BLACKPINK hari kedua.kumparanNEWS

Terjadi kepadatan lalu lintas di sekitar kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada Minggu (2/11) sore.
Pantauan kumparan pukul 16.15 WIB, arus kendaraan di Jalan Jenderal Sudirman dari arah Blok M menuju Semanggi tampak padat.
Antrean kendaraan mulai tersendat sejak kawasan Blok M dan semakin menumpuk saat memasuki ruas Sudirman menuju arah Semanggi.
Kondisi serupa terlihat di Jalan Pintu Satu Senayan, mobil dan motor mengantre panjang menuju kawasan GBK.
Sebagian kendaraan memilih berbelok masuk ke arah kompleks olahraga tersebut, sehingga kepadatan di ruas Jalan Sudirman menuju Semanggi setelah pertigaan Senayan sedikit berkurang.
Sekitar pukul 16.26 WIB, arus sebaliknya di Jalan Jenderal Sudirman arah Semanggi justru tampak lebih macet. Kendaraan terlihat nyaris tak bergerak selama beberapa menit, sementara suara klakson bersahut-sahutan memenuhi jalan.
Kepadatan juga terlihat di kawasan Pintu 6 GBK. Terlihat banyak ojek online yang menurunkan penumpang untuk kemudian berjalan kaki menuju area GBK. Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Senayan Bank Jakarta pun ramai dilalui pejalan kaki yang mengarah ke GBK. Terpantau tidak turun hujan, namun cuaca tampak mendung.
Kepadatan ini dipicu oleh meningkatnya aktivitas masyarakat menuju GBK di akhir pekan. Ada beberapa kegiatan di antaranya konser BLACKPINK World Tour, festival kreatif tahunan IdeaFest 2025 serta Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS).
Sebelumnya, Polda Metro Jaya menyiapkan skema rekayasa lalu lintas di sekitar GBK untuk mengantisipasi kepadatan arus kendaraan selama konser BLACKPINK World Tour berlangsung pada Sabtu dan Minggu, 1β2 November 2025.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Budi Hermanto mengatakan, pengaturan lalu lintas dilakukan secara situasional oleh Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya bersama Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta.
βDirektorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya bersama Dishub DKI melakukan rekayasa lalu lintas yang sifatnya situasional serta pengaturan arus di sekitar kawasan Senayan, terutama di FX Sudirman, Plaza Barat, TVRI, Ladokgi, dan Semanggi,β kata Budi kepada wartawan, Sabtu (1/11).
Budi menjelaskan, selama konser berlangsung, kendaraan dilarang parkir di area Ring Road GBK. Area tersebut hanya diperuntukkan bagi kendaraan khusus evakuasi dan pengendali operasi.
βParkir kendaraan petugas diarahkan ke Indonesia Arena dan Hall Basket serta kantong-kantong parkir lainnya,β ujarnya.
Ia juga mengimbau masyarakat yang akan menonton konser untuk menggunakan transportasi umum agar tidak menambah kemacetan di sekitar kawasan Senayan.
Selain itu, sebanyak 1.500 personel gabungan TNI, Polri, dan instansi terkait akan mengamankan konser hari kedua BLACKPINK World Tour.
Dalam pengamanan tersebut, Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan pihaknya melarang penonton membawa barang berbahaya seperti senjata tajam, flare, petasan, dan kembang api dalam konser tersebut.
βKami minta penonton datang dengan tertib dan tidak membawa barang-barang berbahaya seperti minuman keras, senjata tajam, flare, petasan, maupun kembang api,β kata Susatyo kepada wartawan.
