Mega Beri Anggrek Merah Putih ke Prabowo saat Ulang Tahun: Simbol Persahabatan

22 Oktober 2025 19:12 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Mega Beri Anggrek Merah Putih ke Prabowo saat Ulang Tahun: Simbol Persahabatan
Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto mengungkap Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri memberikan kado karangan bunga anggrek berwarna merah putih ke Presiden Prabowo.
kumparanNEWS
Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto di Sekolah Partai DPP PDIP, Jakarta Selatan,Rabu (22/10/2025). Foto: Abid Raihan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto di Sekolah Partai DPP PDIP, Jakarta Selatan,Rabu (22/10/2025). Foto: Abid Raihan/kumparan
Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto mengungkap Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri memberikan kado karangan bunga anggrek berwarna merah putih ke Presiden Prabowo Subianto saat ulang tahun ke-74 Prabowo pada 17 Oktober lalu.
Hasto mengatakan, bunga anggrek itu dikirim langsung ke Prabowo. Selain bunga anggrek, Mega juga mengirimkan bunga papan.
โ€œBeliau mengirimkan bunga kepada Presiden Prabowo, mengucapkan selamat ulang tahun kepada Bapak Presiden, dengan mengirimkan bunga anggrek ya, warna merah putih, dan juga bunga papan,โ€ kata Hasto saat ditemui di Sekolah Partai DPP PDIP, Jakarta Selatan, Rabu (22/10).
Presiden Prabowo Subianto (kiri) berbincang dengan Ketua Umum PDIP sekaligus Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri (kanan) usai menyampaikan keterangan pers di Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (31/8/2025). Foto: Galih Pradipta/ANTARA FOTO
Lalu apa makna bunga anggrek tersebut?
Hasto menuturkan, anggrek merupakan bunga yang sering diberikan Presiden pertama RI Sukarnoโ€” ayah Megawati โ€”ke para sahabatnya dulu.
Menurut Hasto, bunga anggrek merupakan simbol persahabatan.
โ€œYa, merah putih kan patriotisme, kemudian anggrek ini kan Bung Karno juga, ketika menerima sahabat-sahabatnya, tokoh-tokoh pemimpin dunia, itu juga memberikan kenang-kenangan anggrek,โ€ jelas Hasto.
โ€œSehingga secara historis anggrek itu memang sangat spesial, dan juga lambang persahabatan itu,โ€ tandasnya.
Trending Now