Menteri Ara Kunjungi Warga Penerima Manfaat Bedah Rumah PT Djarum di Kudus
6 November 2025 19:18 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
Menteri Ara Kunjungi Warga Penerima Manfaat Bedah Rumah PT Djarum di Kudus
Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait (Ara) mengunjungi masyarakat penerima manfat Program Rumah Sederhana Layak Huni (RSLH) yang digagas oleh PT Djarum di Kabupaten Kudus.kumparanNEWS

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait (Ara) mengunjungi masyarakat penerima manfat Program Rumah Sederhana Layak Huni (RSLH) yang digagas oleh PT Djarum di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
Ara memuji kontribusi dan peran besar yang diberikan PT Djarum untuk mewujudkan rumah layak huni bagi keluarga miskin di Kabupaten Kudus, dan Jawa Tengah.
Salah satu rumah yang dikunjungi Ara bersama Sekretaris Daerah Revlisianto Subekti, Chief Operating Officer (COO) PT Djarum Victor Rachmat Hartono, serta General Manager Community Development PT Djarum Achmad Budiharto adalah milik seorang tukang bangunan bernama Roisnan (51).
Ara tampak senang melihat rumah milik Roisnan yang kini tampak bersih, kokoh dan sangat layak. Ia bersama Victor berdialog langsung dengan Roisnan, istri dan anak perempuan mereka yang masih berusia 5 tahun.
"Gimana rasanya Pak? Senang?," pertanyaan Ara pun dijawab penuh rasa syukur oleh Roisnan
"Allhamdulillah, senang banget Pak. Terima kasih," jawab Roisnan.
Roisnan pun menceritakan kondisi rumahnya yang amat memprihatinkan sebelum dipugar oleh PT Djarum. Rumah berdinding kayu yang sudah lapuk, atap yang kerap bocor, hingga toilet yang kurang layak.
"Ini rumahnya sudah bagus, sudah kuat, sudah bersih, sudah layak. Saya titip dijaga dan dirawat," pinta Ara.
Ara pun memuji program RSLH yang digagas PT Djarum. Menurutnya program ini sejalan dengan cita-cita dan impian Presiden Prabowo untuk mewujudkan rumah layak huni bagi seluruh rakyat Indonesia.
"Terima kasih PT Djarum, Djarum ini merupakan perusahaan yang paling banyak membangun, merenovasi rumah yang tidak layak menjadi rumah layak huni di Kudus dan Jawa Tengah," ucap Ara.
Ara menyakini, impian rumah layak untuk seluruh rakyat Indonesia tidak akan bisa diwujudkan oleh pemerintah seorang. Melainkan butuh kontribusi nyata dari pihak swasta atau pengusaha.
"Program Rumah Sederhana Layak Huni dari PT Djarum bukan sekadar pembangunan fisik rumah, tetapi juga pembangunan martabat dan harapan masyarakat inisiatif ini sejalan dengan visi pemerintah untuk memastikan setiap warga Indonesia bisa memiliki tempat tinggal yang layak dan aman. Kolaborasi seperti ini merupakan kunci dalam mempercepat peningkatan kualitas hidup masyarakat," imbuh Ara.
Sementara itu, Chief Operating Officer PT Djarum, Victor Rachmat Hartono menegaskan, perusahaannya terus berkomitmen menghadirkan berbagai program sosial yang bisa berdampak langsung dan berkelanjutan bagi masyarakat.
"Kita grup Djarum akan terus membantu pemerintah dan rakyat Indonesia bergotong royong bersama pengusaha lainnya untuk menciptakan negara kita lebih nyaman lebih makmur," imbuh Victor.
Ia berharap, program RSLH ini dapat memberikan masa depan dan peningkatan kualitas hidup yang lebih baik bagi keluarga Indonesia.
"Melalui Program RSLH, kami berupaya memberikan hunian yang tidak hanya layak dan aman, tetapi juga mampu menjadi fondasi bagi peningkatan kesejahteraan keluarga," kata Victor.
