Menteri PU: Aceh Tamiang dan Tapsel Masih Buntu, Pemerintah Fokus Buka Jalur

3 Desember 2025 12:08 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Menteri PU: Aceh Tamiang dan Tapsel Masih Buntu, Pemerintah Fokus Buka Jalur
Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo, menyebut saat ini pemerintah fokus membuka jalur di beberapa titik yang masih tertutup akses akibar bencana banjir dan longsor di Sumatera.
kumparanNEWS
Foto udara dampak kerusakan pascabanjir bandang di Aceh Tamiang, Aceh, Selasa (2/12/2025). Foto: Suhendra/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Foto udara dampak kerusakan pascabanjir bandang di Aceh Tamiang, Aceh, Selasa (2/12/2025). Foto: Suhendra/ANTARA FOTO
Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo, menyebut saat ini pemerintah fokus membuka jalur di beberapa titik yang masih tertutup akses akibat bencana banjir dan longsor di Sumatera, di antaranya Aceh Tamiang [Provinsi Aceh] dan Tapanuli Selatan [Provinsi Sumut].
"Aceh Tamiang masih buntu, kita fokus lagi, pindah fokus ke Aceh Tamiang," kata Dody usai menghadiri Upacara Hari Bakti ke-80 Pekerjaan Umum, di Gedung Sate Bandung, Rabu (3/12).
Aceh Tamiang, salah satu kabupaten di Provinsi Aceh, yang terkena banjir-longsor pada akhir November 2025. Foto: Google Maps
Pembukaan jalur juga difokuskan ke Tapanuli Selatan (Tapsel) yang masih tertutup.
"Sama masuk ke Tapsel. Tapsel juga belum dibuka semua titik," ujar Dody.
Foto udara dampak kerusakan pascabanjir bandang di Aceh Tamiang, Aceh, Selasa (2/12/2025). Foto: Suhendra/ANTARA FOTO
Batang kayu dan tali jadi jembatan darurat menuju Desa Garoga, Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumut. Foto: Sunyoto Masjid Nurul Ashri Sleman
Dody mengatakan, tertutupnya jalur menghambat bantuan logistik. Pemerintah saat ini berfokus memperbaiki jalan dan jembatan yang rusak.
"Kita sekarang hari ini fokusnya jalan jembatan dulu, karena dengan begitu alur logistik bisa (dilalui)," ucap Dody.
"Masyarakat sudah beberapa hari enggak bisa, masak nasi segala macam, kan beras sudah mulai menipis tuh, jadi itu dulu, kita fokusnya di sini dulu beberapa hari ini," ujar Dody.
Menteri PU, Dody Hanggodo. Foto: Argya D. Maheswara/kumparan
Trending Now