Mobil Boks Alami Gangguan di Tol Dalkot Arah Grogol, Lalu lintas Macet

24 Oktober 2025 18:19 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Mobil Boks Alami Gangguan di Tol Dalkot Arah Grogol, Lalu lintas Macet
Mobil boks mengalami patah long tie rod di Tol Dalam Kota KM 14.800 jalur A arah Grogol pada Jumat (24/10). Akibat kejadian itu, arus lalu lintas ke arah Grogol padat.
kumparanNEWS
Sejumlah kendaraan tersendat akibat mobil truk yang alami kerusakan pada kaki-kaki di Tol Dalam Kota arah Grogol, Jumat (24/10). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah kendaraan tersendat akibat mobil truk yang alami kerusakan pada kaki-kaki di Tol Dalam Kota arah Grogol, Jumat (24/10). Foto: Dok. Istimewa
Mobil boks mengalami patah long tie rod di Tol Dalam Kota KM 14.800 jalur A arah Grogol pada Jumat (24/10). Akibat kejadian itu, arus lalu lintas ke arah Grogol sempat padat.
Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Dhanar Dhono Vernandhie, membenarkan adanya kejadian itu. Ia mengatakan, petugas sudah mendatangi lokasi untuk mengecek dan mengatur arus lalu lintas.
"Petugas sudah mendatangi dan mengatur arus lalu lintas," kata dia saat dikonfirmasi.
Situasi terkini, kata Dhanar, mobil boks itu sudah dievakuasi dan ruas jalan sudah kembali normal. Diharapkan, masyarakat dapat menaati imbauan petugas agar tak terjadi kepadatan arus lalu lintas.
"Kendaraan sudah diderek, TKP bersih, dan jalur sudah bisa dilintasi," ucap dia.
Sementara dari informasi terkini yang diterima, kepadatan arus lalu lintas justru terjadi di Tol Dalam Kota dari sekitaran Semanggi ke arah Cawang. Arus lalu lintas padat karena hujan yang mengguyur Jakarta sejak siang tadi.
"Hujan, jadi jalannya melambat," ujar dia.
Trending Now