Pastikan Penyebab Kematian Terapis di Pasar Minggu, Polisi Tunggu Hasil Autopsi

6 Oktober 2025 12:24 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Pastikan Penyebab Kematian Terapis di Pasar Minggu, Polisi Tunggu Hasil Autopsi
Polisi belum dapat memastikan apakah korban tewas karena bunuh diri atau ada dugaan lainnya.
kumparanNEWS
Ilustrasi Garis Polisi. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Garis Polisi. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Polisi masih menunggu hasil autopsi untuk memastikan penyebab kematian seorang terapis berinisial RTA (24) yang ditemukan tewas setelah jatuh dari lantai 5 sebuah gedung di Jalan H. Tutty Alawiyah, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (2/10).
Kanit PPA Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Citra Ayu, mengatakan pihaknya belum dapat memastikan apakah korban tewas karena bunuh diri atau ada dugaan lainnya.
β€œKalau lompat atau didorongnya kita masih melakukan penyelidikan, belum tahu juga penyebab pastinya,” ujar AKP Citra Ayu saat dikonfirmasi, Senin (6/10).
Ia menjelaskan, proses autopsi telah dilakukan di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. Hasilnya masih menunggu dari pihak rumah sakit untuk memastikan penyebab pasti kematian korban.
β€œKemarin juga kan kita melakukan permohonan autopsi ya di RS Polri jadi kita belum bisa kasih kesimpulan,” ujarnya.

Jenazah Sudah Dimakamkan

Citra menyebut, keluarga korban telah mengetahui kabar duka tersebut. Jenazah RTA juga sudah dibawa pihak keluarga untuk dimakamkan.
β€œSudah, sudah dibawa juga jenazah oleh keluarga untuk dimakamkan,” kata dia.
Diketahui, korban merupakan warga asal Jawa Barat. Namun, polisi masih mencocokkan data pribadi korban dengan pihak tempatnya bekerja untuk memastikan identitas lengkapnya.
β€œUntuk usia pastinya kita perlu mencocokkan data dan pendalaman dengan pihak tempat dia bekerja,” tutur Citra.
Sebelumnya, polisi menduga korban jatuh dari lantai lima ruko. Namun, penyidik belum dapat memastikan apakah korban melompat sendiri atau ada pihak lain yang terlibat.
Trending Now