Polisi Ungkap Alasan Alvi Buang Ratusan Potongan Tubuh Tiara di Pacet, Mojokerto

10 September 2025 18:49 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-circle
more-vertical
Polisi Ungkap Alasan Alvi Buang Ratusan Potongan Tubuh Tiara di Pacet, Mojokerto
Ternyata, Alvi-Tiara sering jalan-jalan ke kawasan Pacet-Cangar.
kumparanNEWS
Alvi Maulana yang memutilasi pacarnya, Tiara Angelina Saraswati, Senin (8/9/2025). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Alvi Maulana yang memutilasi pacarnya, Tiara Angelina Saraswati, Senin (8/9/2025). Foto: Dok. Istimewa
Alvi Maulana (25 tahun) membunuh dan memutilasi kekasihnya, Tiara Angelina Saraswati (25 tahun), di kos mereka di Lidah Wetan, Surabaya, Minggu (31/8).
Jasad Tiara kemudian dipotong-potong hingga ratusan bagian dan dibuang secara bercecer di kawasan Pacet, Mojokerto.
Kasat Reskrim Polres Mojokerto, AKP Fauzy Pratama, mengatakan alasan Alvi membuang potongan tubuh Tiara di sana karena mereka sering mengunjungi kawasan Pacet-Cangar.
"Sebelum kejadian, tersangka sempat jalan-jalan bersama korban di kawasan wisata tersebut," kata Fauzy, Rabu (10/9).
Dari pengakuan Alvi, mereka mengunjungi kawasan Pacet-Cangar lebih dari 10 kali. Biasanya, Alvi dan Tiara juga mampir makan di kawasan Sendi, Kecamatan Pacet, Mojokerto.
"Tiga pekan sebelum kejadian, (pelaku) mengajak korban ke sana," ucapnya.

Jangan Jadikan Pacet Tempat Pembuangan Jenazah

Tiara Angelina Saraswati. Foto: Dok. Istimewa
Sebelumnya, Kapolres Mojokerto Ihram Kustarto meradang atas temuan potongan tubuh mutilasi itu.
"Dan saya ingatkan, jangan jadikan Kecamatan Pacet tempat untuk membuang jenazah. Sudah 4 kali selama 1 tahun saya berada di sini, semua kami ungkap dan peristiwa 338 (pembunuhan)-nya bukan di wilayah Pacet," ujar Ihram dalam konpers di Polres Mojokerto, Senin (8/9).
Ihram melanjutkan, "Nauzubillah min dzalik, saya pastikan Pacet adalah tempat yang indah, Pacet adalah nuansa alam, Pacet adalah milik alam semesta beserta isinya."
"Saya pastikan kepada pelaku-pelaku yang akan menjadikan Pacet tempat pembuangan terakhir, selama saya masih menjadi Kapolres Mojokerto, saya pastikan saya tangkap orang tersebut," kata Ihram.
Pacet terletak di lereng Gunung Welirang dan Anjasmoro. Daerah pegunungan ini memiliki kontur geografis berupa jurang yang dalam, hutan lebat, dan jalanan yang curam. Beberapa jalur di Pacet, seperti rute Cangar, dikenal memiliki tanjakan dan tikungan yang ekstrem serta minim penerangan.
Trending Now