Polisi Ungkap Penyebab Kecelakaan Maut Tol Cisumdawu
29 April 2025 14:19 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Polisi Ungkap Penyebab Kecelakaan Maut Tol Cisumdawu
Selain 3 orang tewas itu terdapat 3 orang yang mengalami luka berat dan 1 lainnya luka ringan. Para korban merupakan penumpang travel.kumparanNEWS

Kecelakaan maut terjadi di Tol Cisumdawu KM 189 dari arah Bandung menuju Cirebon pada Selasa (29/3), melibatkan truk boks dan mobil travel Toyota Hiace. 3 orang tewas pada insiden ini.
Kanit PJR Tol Cisumdawu, AKP Dasep Rahwan, mengatakan selain 3 orang tewas itu terdapat 3 orang yang mengalami luka berat dan 1 lainnya luka ringan.
Para korban merupakan penumpang travel.
"7 orang dievakuasi ke RSUD Sumedang," katanya saat dikonfirmasi.
Travel Hendak Menyalip
Dasep menjelaskan, insiden ini terjadi pada pukul 10.15 WIB. Awalnya kedua kendaraan itu sama-sama melaju di jalur 2 KM 189 Tol Cisumdawu arah Cirebon. Truk berada di depan.
Dasep melanjutkan, mobil travel itu kemudian hendak menyalip ke lajur cepat. Diduga sopir kurang konsentrasi, mobil travel tersebut kemudian menabrak bagian kanan belakang truk.
"Diduga kurang konsentrasi, mobil travel mau menyalip ke kanan ke lajur cepat menabrak bagian belakang truk boks, yang kena bagian kiri Hiace," katanya.
Dasep mengatakan kini mobil travel itu telah turut dievakuasi ke RSUD Sumedang. Adapun untuk truk box, masih menunggu alat berat untuk dievakuasi ke kantor PJR Polsek Sumedang.
