Prabowo Copot Hasan Nasbi, Sulaiman Umar, Hendrar Prihadi, dan AM Putranto
17 September 2025 16:02 WIB
Β·
waktu baca 2 menit
Prabowo Copot Hasan Nasbi, Sulaiman Umar, Hendrar Prihadi, dan AM Putranto
Presiden Prabowo resmi melakukan perombakan jabatan menteri, wakil menteri, dan pejabat tinggi negara pada Rabu (17/9). Prabowo mencopot 3 pejabatnya yakni Hasan Nasbi, Sulaiman Umar, dan AM Putranto.kumparanNEWS

Presiden Prabowo Subianto resmi melakukan perombakan jabatan menteri, wakil menteri, dan pejabat tinggi negara pada Rabu (17/9).
Prabowo mencopot 4 pejabatnya yakni Hasan Nasbi, Sulaiman Umar, Hendrar Prihadi, dan AM Putranto.
βKeputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 152/TPA Tahun 2025 tentang pemberhentian dari jabatan pimpinan tinggi utama dan jabatan pimpinan tinggi madya serta pengangkatan dalam jabatan pimpinan tinggi utama di lingkungan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah,β kata Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kementerian Sekretariat Negara Nanik Purwanti membacakan Surat Keputusan Presiden.
Nanik lalu menyampaikan nama-nama pejabat yang diberhentikan dengan hormat:
Adapun pengangkatan pejabat baru adalah sebagai berikut:
βKepada masing-masing yang bersangkutan diberikan hak keuangan dan fasilitas lainnya sesuai dengan ketentuan perundang-undangan. Ditetapkan di Jakarta, 16 September 2025,β ucap Nanik menutup pembacaan.
